Massa Pendukung Amin Rais datangi Kantor KPK

Jakarta – Massa pendukung Amien Rais yang terdiri mahasiswa dan Barisan Muda (BM) PAN mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memberikan dukungan, bahkan mereka melakukan shalat dhuhur berjamaah di depan Gedung  KPK

 

Massa berkumpul sambil berorasi Senin (5/6) dijalan kuningan Persada Jakarta Selatan mengharapkan pimpinan KPK mau bertemu dengan Amien Rais

 

Ketegangan sempat terjadi namun sesaat, massa yang melihat kedatangan Hanafi Rais sempat mencoba ikut meringsek maju untuk ikut masuk ke gedung KPK, namun puluhan polisi berhasil menggagalkan keinginan massa tersebut

 

Untuk sekedar diketahui, nama Amies Rais mencuat setelah disebut sebut oleh jaksa menerima aliran dana Rp.600 juta yg ditransfer selama 6 kali dalam persidangan dugaan korupsi mantan Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari melalu yayasan Soetrisno Bachir

 

Sementara, Soetrisno Bachir menegaskan uang yang dikirimkan ke Amien itu tidak berhubungan dengan kasus Alkes yang selama ini sedang dalam penangan Komisi Pemberantasan Korupsi KPK (rud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

..