Gorontalo || Rega Media News
Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri RI) menegaskan, belum mengetahui pasti siapa yang akan ditugaskan sebagai Penjabat Gubernur, termasuk yang akan ditugaskan sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo.
Hal itu seperti yang diungkapkan, Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri RI, Benni Irwan, saat dihubungi regamedianews.com terkait soal itu, Senin (09/05/2022) malam.
Sebelumnya, di berbagai grup WhatsApp dan Facebook, ramai orang memperbincangkan tentang Penjabat Gubernur Gorontalo.
Bahkan, diataranya telah mengucapkan selamat kepada salah satu calon Penjabat Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer, karena dikabarkan telah terpilih sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo.
Disisi lain, beredar kabar juga, yang terpilih sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo adalah Yusharto Huntoyungo, yang merupakan Dirjen Bina Desa Kemendagri.
“Hingga saat ini kami belum mendapatkan nama yang pasti, untuk Pejabat yang akan ditugaskan sebagai Penjabat Gubernur, termasuk Gorontalo,” ungkap Benni singkat.
Sementara itu, salah seorang warga Gorontalo lewat media ini menyarankan, sebaiknya Pejabat yang ditunjuk sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo bukan merupakan orang asli Gorontalo.
“Kalau orang Gorontalo, saya hawatir akan tertunggangi oleh kepentingan politik di Gorontalo. Mengingat, kita akan menghadapi Pemilu 2024 yang kian dekat. Sebaiknya, Penjabat Gubernur Gorontalo itu orang asli dari luar Sulawesi,” ungkap Melki, warga Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango, Senin (09/05/2022).
Hingga berita ini diterbitkan, belum ada informasi akurat dari pihak Kemendagri, tentang kepastian Pejabat yang ditugaskan Presiden RI, Joko Widodo, sebagai Penjabat Gubernur Gorontalo.