Daerah  

Bupati Bandung Berharap Seluruh Honorer Diangkat

Bandung, (regamedianews.com) – Bupati Bandung Dadang M Naser berharap, agar seluruh tenaga honor khususnya yang ada di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung untuk diangkat jadi PNS, pada penerimaan CPNS tahun ini.

Harapan tersebut disampaikan saat menerima kunjungan kerja Menteri Sosial RI, Agus Gumiwang dan Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Sadeli di Pemkab Bandung, Selasa (18/9/2018).

Baca juga Pj Bupati Sampang Angkat 76 CPNS Jadi PNS

“Saya sudah mengusulkan ke Presiden agar formasi penerimaan CPNS 80% – nya diisi oleh tenaga honor. Saya mengusulkan dengan surat berlambang Garuda,” ujarnya Dadang.

Bupati juga meminta khusus untuk tenaga honor tidak ada batas usia. Jadi, ketentuan usia maksimal 38 tahun sebaiknya didelete

“Mumpung ada Pak Menteri dan Anggota DPR RI persoalan ini saya sampaikan dan dibahas dengan Presiden. Karena kalau usulan melalui surat sudah saya sampaikan,” ujarnya dirinya juga menambahkan,para tenaga honor itu telah mengabdi lebih dari 5 tahun bahkan ada yang sudah 20 tahun lebih.

Sebelumnya, puluhan guru honorer dan petugas Puskesmas di Kabupaten Bandung yang masuk kategori II mendatangi DPRD Kabupaten Bandung. Kehadirannya diterima langsung Ketua DPRD Anang Susanto dan Ketua Komisi A Cecep Suhendar di ruang rapat sekretariat DPRD.

Baca juga Bupati Sumenep Mutasi 139 Pejabat

“Mereka (para guru dan tenaga Puskesmas) menuntut, pada penerimaan CPNS tahun ini tidak disatukan dengan peserta dari umum dan tidak testing, tapi langsung diangkat jadi CPNS. Atas aspirasi mereka, Ketua DPRD Anang Susanto sepemikiran dengan Bupati Bandung. Ia akan mengawal usulan bupati yang sudah melayangkan surat,” pungkasnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *