Daerah  

Sumenep Kembali Raih Penghargaan Piala Adipura

Sumenep, (regamedianews.com) – Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, kembali mendapat penghargaan Adipura tahun ini yang diterima langsung oleh Bupati, A. Busyro Karim bersama instansi terkait. Kabupaten/kota dinilai berhasil mewujudkan kebersihan lingkungan. Penghargaan Piala Adipura dari pemerintah pusat melalui Kementerian Lingkungan Hidup RI tahun 2017.

Informasi yang dihimpun regamedianews.com, Piala tersebut diterima langsung oleh Bupati Sumenep, A Busyro Karim dari menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Siti Nurbaya Bakar, di Kantor Kementerian, beberapa hari waktu lalu, tepatnya pada Rabu (02/08/2017) malam.

Bupati Sumenep, A Busyro Karim mengatakan, dirinya bangga atas diterimanya penghargaan Piala Adipura dn berterima kasih kepada seluruh masyarakat Sumenep. Menurutnya, penghargaan tersebut tak bisa dilepaskan dari peran serta masyarakat, yakni ikut menjaga kebersihan.

“Saya juga ucapkan terima kasih kepada petugas kebersihan, dan saya berterima kasih kepada semua elemen masyarakat yang ikut serta baik langsung maupun tidak langsung dalam menjaga kebersihan dan keindahan kota,” ujarnya, Senin (07/08/2017).

Lebih lanjut Busyro mengungkapkan, Piala Adipura yang ke empat kalinya tersebut merupakan penghargaan yang diberikan kepada daerah yang sukses menjaga kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan.

“Lebih-lebih pada pasukan kuning (kebersihan) yang secara terus menerus menjaga kebersihan kota. Berkat pasukan kuning yang setia dan sigap dalam menjaga kebersihan kota layak untuk mendapat apresiasi.Kami berharap semua pihak lebih peduli lagi terhadap kebersihan lingkungan. Misalnya dengan tidak membuang sampah sembarangan,” ungkapnya. (gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *