Sampang,- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-117 Kodim 0828 Sampang memasuki hari akhir, berbagai pembangunan sasaran fisik banyak yang sudah selesai pengerjaannya.
Namun, masih ada beberapa pengerjaan fisik masih tahap finishing, yakni rehab Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) milik Marhama, warga Desa Pasarenan, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang.
Terlihat Satgas TMMD bersama warga menyelesaikan pekerjaan plamir tembok, untuk persiapan pengecatan yang masih tersisa. Selanjutnya, akan dilaksanakan pengecatan seluruh dinding rutilahu.
Anggota Satgas TMMD Kodim 0828 Sampang, Peltu Karmuji mengatakan, rehab rutilahu milik Marhamah untuk saat ini tahap finishing, dan sedang dalam pekerjaan plamir tembok.
Sehingga, kata Karmuji, akan segera dapat dilaksanakan pengecatan. Dalam pekerjaan plamir tembok sendiri butuh keterampilan, supaya saat dicat hasilnya tidak mengelupas.
“Hari ini pekerjaan plamir tembok rumah milik ibu Marhamah akan selesai pengerjaannya. Selain itu, kita juga melaksanakan pekerjaan plesteran pada lantai teras,” ungkapnya.
Sementara itu, pemilik rutilahu ibu Marhamah sangat bersyukur dan senang, karena rumahnya sudah bagus dan berdiri kokoh, dibantu direnovasi oleh TNI.
“Alhamdulillah, bapak-bapak TNI yang telah membantu dalam pembanguan rumah saya ini,” ucapnya, Kamis (27/07/2023).