Pamekasan, (regamedianews.com) – Wabah pandemi Covid-19 yang saat ini melanda mendapatkan perhatian dari banyak pihak, tidak hanya Pemerintah namun ulama’pun ikut turun andil demi mencegah wabah tersebut.
Seperti ulama’ sepuh Jawa Timur yang juga ulama kharismatik Pamekasan KH. Mudatsir Badruddin, turun langsung memberikan pemahaman dan antisipasi Covid-19 di Pendopo Kecamatan Palengaan, Pamekasan, Selasa (31/3/2020).
Didampingi ponakannya, yakni KH. Misbahul Munir yang sekaligus pengasuh Pesantren Miftahul Ulum Kebun Baru, KH. Mudatsir juga memaparkan dengan lugas tentang COVID-19 dari semua aspek, baik dari aspek agama, sosial maupun kesehatan.
Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Ulum Panyepen Pamekasan itupun memaparkan, pandemi Covid-19 ini termasuk peringatan yang Allah berikan, oleh sebab itu beliau menghimbau agar lebih mendekatkan diri kepada Tuhan yang maha kuasa dan memohon agar wabah tersebut segera disirnakan.
Selain itu beliau menghimbau agar
masyarakat mematuhi aturan pemerintah, dengan menjaga kesehatan tubuh, dan berprilaku hidup bersih dan sehat.
Ulama berpengaruh Pamekasan itupun menyinggung tentang hadis Rasulullah yang membahas tentang isolasi mandiri (self quarantine) yang dapat diartikan tidak keluar rumah, jika memang tidak terlalu penting ditengah adanya wabah yang mudah menular.
“Jika suatu negeri sudah terserang wabah, maka jangan meninggalkan negri tersebut,” tuturnya.
Acara tersebut berjalan dengan khidmat dan dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Palengaan, Seluruh Kepala Desa dan Sekretaris desa se Palengaan.
Ditempat yang sama, Ahmad Sukrisno Camat Palengaan mengatakan, apa yang disampaikan menjadi motivasi jajarannya untuk berikhtiar melawan pandemi Covid-19.
“Dawuh beliau luar biasa, selain antisipasi seperti yg sering dipaparkan oleh tenaga medis dan relawan covid-19, ada himbauan terhadap Kades untuk selalu memperdulikan rakyatnya,” tutupnya. (bnk)