Gelar Silaturahmi, SMSI Sampang Nyatakan Siap Dikukuhkan

Calon pengurus SMSI Sampang saat silaturahmi ke SMSI Jatim, Rabu (18/11/20).

Surabaya || Rega Media News

Pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) di wilayah provinsi Jawa Timur mulai bersiap pasang badan untuk dikukuhkan, termasuk SMSI kabupaten Sampang.

Organisasi para pemilik media itu rencananya dalam waktu dekat akan dikukuhkan di wilayah Jawa Timur oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dilanjutkan dengan pengukuhan dibeberapa kabupaten di wilayah Jawa Timur.

Persiapan tersebut terlihat dari berbagai konsolidasi yang dilakukan oleh para calon pengurus daerah seperti yang terjadi, Rabu (18/11/20).

Beberapa pimpinan media yang berkantor pusat di kabupaten Sampang Madura itu datang langsung kekantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur jl. Taman Apsari Surabaya.

Kedatang para pentolan media Sampang itu disambut langsung oleh Wakil Ketua 1 bidang organisasi, keanggotaan dan verifikasi anggota Sokib.

Mohammad Fauzan ketua terpilih SMSI kabupaten Sampang mengatakan, kedatangannya bersama calon pengurus yang lain adalah untuk melakukan koordinasi terkait kepentingan SMSI.

“Pertama memang kita silaturahmi, kemudian kita lakukan koordinasi terkait langkah kedepan, termasuk persiapan pengukuhan,” ujarnya.

Fauzan menambahkan, hingga saat ini menurutnya sudah ada 7 media asli Sampang yang telah tergabung diantaranya Rega Media News, Terbitan, Madura Indepth, News Republik, Teropong Barat, Press Sigap 88 co.id, dan v-cyber.online.

“Ada 7 pemilik media yang sudah bergabung, dan itu media asli berdomisili di Sampang sesuai dengan badan hukumnya,” imbuhnya.

Sementara Sokib wakil ketua I SMSI Jawa Timur menyambut hangat kedatangan calon pengurus SMSI Sampang, dirinya mengatakan bahwa pihaknya sebagai pengurus tingkat provinsi nantinya siap untuk bersinergi untuk kepentingan SMSI.

“Terima kasih teman-teman Sampang, pengukuhan kita menunggu jadwal dari ibu Gubernur, rencana memang nggak akan lama lagi,” tuturnya.

Ditempat terpisah Makin Rahmat Ketua SMSI Jawa Timur melalui telepon selulernya menyampaikan permohonan maaf karena masih ada agenda diluar, namun dirinya memastikan pengukuhan tersebut sudah teragendakan.

“Mohon maaf masih ada agenda diluar, belum bisa nemenin, kita tetap lanjutkan komunikasi terkait agenda pengukuhan ya?, tetap semangat teman-teman,” tutupnya.

Untuk sekedar diketahui SMSI merupakan organisasi wadah pemilik media yang secara resmi sebagai konstituen dari Dewan Pers. (rd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *