Aktif Kampanyekan Prokes, Jurnalis Center Pamekasan Berikan Penghargaan Bani Food Court

- Jurnalis

Selasa, 12 Januari 2021 - 15:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Jurnalis Center Pamekasan (Mulyadi Izhaq) saat memberikan reward/penghargaan kepada Manager Bani Food Court (Luthfiadi).

Ketua Jurnalis Center Pamekasan (Mulyadi Izhaq) saat memberikan reward/penghargaan kepada Manager Bani Food Court (Luthfiadi).

Pamekasan || Rega Media News

Jurnalis Center Pamekasan memberikan reward atau perhargaan terhadap Manager Bani Food Court sebagai cafe & resto yang mematuhi dan menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) di Kabupaten Pamekasan, Selasa (12/01/21).

Ketua Jurnalis Center Pamekasan Mulyadi Izhaq mengatakan, Kabupaten Pamekasan saat ini masih berada di zona oranye. Hal ini disebabkan jumlah penduduk yang cukup besar dengan mobilitas dan aktivitas yang tinggi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sejak bulan Desember lalu tim Jurnalis Center Pamekasan melihat langkah-langkah pencegahan penularan Covid-19 dilingkungan Bani Food Court,” ujar Mulyadi.

Utamanya, kata Mulyadi, penerapan Protokol Kesehatan (Prokes) dan kampanye 3 M. Yakni selalu menganjurkan Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan terhadap para pengunjung.

Baca Juga :  Rapat Paripurna, DPRD Sampang Bentuk Pansus LKPJ Bupati Tahun 2023

Oleh karena itu, ia menilai tindakan yang dilakukan dalam upaya mengurangi tingkat ketertularan perlu diapresiasi dengan memberikan penghargaan sebagai salah satu cafe & resto patuh prokes di Pamekasan.

“Selama 14 hari tim memantau sejumlah cafe & resto dalam upaya penerapan protokol kesehatan. Apalagi bani food court memberikan diskon terhadap pengunjung yang menerapkan prokes,” katanya.

Penerapan prokes di Bani Food Court bisa dijadikan contoh oleh pelaku usaha cafe & resto yang lain yang ada di Kabupaten Pamekasan dalam pencegahan Covid-19 dengan penerapan prokes.

Baca Juga :  Lama Diincar, 2 Pemuda Teluk Nibung Terciduk

“Kita harapkan kesadaran masing-masing supaya Covid-19 segera berakhir,” tandasnya.

Sementara itu, Manager Bani Food Court Luthfiadi mengaku bangga atas apresiasi yang diberikan tim Jurnalis Center Pamekasan sebagai cafe & resto yang patuh prokes.

“Ini sebuah kebanggan bagi kami. Sebab hal yang kami utamakan kenyamanan dan keamanan bagi pelanggan. Pelanggan sehat, kami bahagia,” ucapnya.

Ia berjanji akan terus mensosialisasikan protokol kesehatan di lingkungan Bani Food Court supaya pelanggan merasa aman dan nyaman berkunjung. (hib)

Berita Terkait

Pemkab Bangkalan Siap Reformasi Pajak dan Restribusi Daerah
Polantas Sampang Beri Tips Berkendara Aman Saat Hujan
Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0
RS Kusuma Hospital Pamekasan Dituding Tak Berempati
Ditjenpas Beri Reward Pegawai Lapas Narkotika Pamekasan
Bupati Bangkalan Kerja Bakti Ke Kamal Naik Pickup
Dugaan Pungli Bansos di Tlanakan Pamekasan Disorot
DPRD Pamekasan Paripurna Peringati Hari Jadi Ke-495

Berita Terkait

Sabtu, 8 November 2025 - 13:01 WIB

Pemkab Bangkalan Siap Reformasi Pajak dan Restribusi Daerah

Sabtu, 8 November 2025 - 08:18 WIB

Polantas Sampang Beri Tips Berkendara Aman Saat Hujan

Kamis, 6 November 2025 - 22:06 WIB

Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0

Kamis, 6 November 2025 - 21:03 WIB

RS Kusuma Hospital Pamekasan Dituding Tak Berempati

Kamis, 6 November 2025 - 16:29 WIB

Ditjenpas Beri Reward Pegawai Lapas Narkotika Pamekasan

Berita Terbaru

Caption: konferensi pers, Kasat Reskrim Polres Pamekasan ungkap kasus pembunuhan pria dengan cara dibacok dan dibakar, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Polres Pamekasan Dalami Pembunuhan Pria Sokobanah

Sabtu, 8 Nov 2025 - 10:24 WIB

Caption: Kasat Lantas Polres Sampang AKP Sigit Ekan Sahudi, saat memberikan imbauan kepada pengendara sepeda motor, (dok. Polantas Sampang).

Daerah

Polantas Sampang Beri Tips Berkendara Aman Saat Hujan

Sabtu, 8 Nov 2025 - 08:18 WIB

Caption: konferensi pers, Kasat Reskrim Polres Pamekasan ungkap kasus pembunuhan pria dengan cara dibacok dan dibakar, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Pelaku Pembakaran Jasad Pria di Pamekasan Terungkap

Jumat, 7 Nov 2025 - 22:17 WIB