Respon Tokoh Soal Viralnya Video Penistaan Agama di Pamekasan, Minta Masyarakat Tak Lakukan Gerakan

Caption: salah satu tokoh masyarakat (H. Kamil), saat mendatangi Polres Pamekasan.

Pamekasan || Rega Media News

Viralnya video yang meresahkan masyarakat Pamekasan menjadi sorotan publik lantaran diduga telah melakukan penistaan terhadap agama Islam.

Dalam video tersebut pelaku bernama Halik warga Desa Bulai, Kecamatan Galis, Kabupaten Pamekasan.

Tindakan tersebut menuai beragam respons dari masyarakat. Salah satunya tokoh masyarakat yakni H. Kamil yang mendatangi langsung Polres Pamekasan.

”Alhamdulillah Polres sudah menangani secara utuh kasus ini dan Polres siap untuk menindaklanjuti dengan yang bersangkutan itu sesuai dengan pasal-pasal yang benar,” katanya kepada awak Media, Kamis (18/08/2022).

Pihaknya sangat mengapresiasi kinerja Polres Pamekasan yang telah sigap dan cepat menindaklanjuti viralnya Video itu dan ternyata pelaku mengalami gangguan kurang sehat akalnya.

“Dari pihak keluarga sudah memohon maaf kepada seluruh masyarakat Pamekasan dan pak Kapolres juga sudah merespon hal tersebut dan betul pelaku dalam video itu betul-betul kurang sehat akal,” ujarnya.

Pihaknya, berharap atas kejadian tersebut agar masyarakat ataupun ormas tidak melakukan gerakan karena semuanya sudah tertangani.

“Mohon kepada saudara-saudara di bawah terutama dari ormas-ormas Islam mungkin, supaya tidak mengadakan gerakan karena hal ini sudah diatasi semuanya oleh Polres Pamekasan,” tukasnya.

Untuk diketahui, Kepolisian telah melakukan klarifikasi bersama Kades Bulai dan keluarga bersangkutan di Mapolres Pamekasan.