Situasi Arus Balik di Pamekasan Masih Lengang

Pamekasan, (regamedianews.com) – Memasuki H+6 lebaran Suasana hari raya Idul Fitri di Kabupaten Pamekasan masih cukup terasa. Terpantau Lalu lalang arus balik kendaraan masih dalam situasi lengang.

Pantauan regamedianews.com di sejumlah jalan protokol Jalur Kota Pamekasan – Surabaya, tidak terlihat aktivitas menyibukkan, seperti di Jalan Perbatasan Sumenep – Pamekasan, Jalan Jokotole, Jalan KH. Agus Salim, Jalan Diponegoro, Jalan Trunojoyo, Jalan Panglima Sudirman dan di sejumlah akses jalan lainnya kendaraan yang melintas as berjalan lancar.

Bahkan, sejumlah pertokoan masih banyak yang tutup. Terlihat pula warga yang tengah bersilaturahmi kepada kerabat dan tetangganya melanjutkan sisa lebaran.

Sementara Kasat Lantas Polres Pamekasan, AKP Yudiyono mengatakan, Diprediksi puncak arus balik di Pamekasan akan terjadi pada H+7 lebaran atau setelah lebaran ketupat, karena moment seperti itu masih di manfaatkan oleh warga.

“Diperkirakan puncak arus mudik masih akan terjadi pada hari ini hingga hari Minggu besok, karena warga masih merayakan lebaran ketupat,” pungkasnya, Sabtu (01/07/2017)

Yudiyono juga menghimbau h para pengendara agar berhati-hati dengan mematuhi rambu lalu lintas yang ada guna menekan angka kecelakaan lalu lintas. Terutama saat puncak arus mudik terjadi.

“Dihimbau kepada para pengendara yang hendak melakukan perjalanan arus balik, untuk mengecek kondisi kendaraan, jika kecape’en sebaiknya beristirahat dan jangan dipaksakan meneruskan perjalanan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan,” ungkapnya. (man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *