BPBD Sampang Ungkap Penemuan Jasad Soleha

- Jurnalis

Rabu, 21 Mei 2025 - 09:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Tim BPBD Kabupaten Sampang saat mengevakuasi jasad korban tenggelam di Sungai Marparan Sreseh.

Caption: Tim BPBD Kabupaten Sampang saat mengevakuasi jasad korban tenggelam di Sungai Marparan Sreseh.

Sampang,- Duka mendalam menyelimuti keluarga Dhurrotus Soleha (22), warga Desa Plasah, Sreseh, Sampang, Jawa Timur.

Kepergian seorang wanita satu anak ini, masih menjadi perbincangan di kalangan masyarakat sekitar.

Pasalnya, Dhurrotus Soleha diketahui hilang di Sungai Marparan, Kecamatan Sreseh, Senin (19/5/25) malam.

Namun setelah dilakukan pencarian kurang lebih 20 jam, akhirnya jasad korban ditemukan, Selasa (20/5) siang.

Kasi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, Mohamad Hozen mengatakan, jasad korban ditemukan dalam kondisi mengapung.

Baca Juga :  Unique Cafe, Satu -Satunya Tempat Nongkrong Yang Tawarkan Konsep Perpaduan Alami dan Modern di Sampang

“Ditemukan sekira pukul 14:30 wib, oleh seorang nelayan saat sedang mencari ikan,” ujarnya, Rabu (21/5) pagi.

Hozen mengungkapkan, jasadnya ditemukan sekitar ±1 km dari tempat kejadian, saat itu hanya tertinggal sandal korban.

“Jasadnya tersangkut ke jaring ikan. Saat itu juga kami langsung mengevakuasi korban,” ungkapnya.

Ia menyebutkan, sebelumnya telah dilakukan pencarian yang melibatkan tim SAR gabungan BPBD, TNI dan Polri.

“Setelah dievakuasi, korban dibawa ke rumah duka di Desa Plasah, dan dimakamkan di pemakaman setempat,” pungkasnya.

Baca Juga :  Puluhan Personel Polres Sampang di Tes Kesemaptaan Jasmani

Adanya peristiwa ini, imbuh Hozen, menghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat berada di area sungai.

“Kami juga menyampaikan terima kasih kepada warga, karena telah membantu melakukan pencarian korban,” tuturnya.

Dengan ditemukannya korban, semua instansi yang terlibat dalam operasi SAR, telah kembali ke satuannya masing-masing.

“Bagi yang membutuhkan pertolongan BPBD, bisa menghubungi emergency call: 081703224440,” imbuh Hozen.

Berita Terkait

Ketua Jis Care Minta Wakil Ketua II Baznas Gorontalo Dicopot
Lapas Narkotika Pamekasan Terima 81 Napi Baru
Polantas Sampang Akan Razia Truk ODOL
Pemkab Sampang Kebut Rencana Relokasi RSUD dr.Mohammad Zyn
Polisi Dalami Kasus Distribusi Bantuan Baznas Gorontalo
Lapas Narkotika Pamekasan Gelar Sidang TPP Ke-18
BPJS Ketenagakerjaan Sumenep Serahkan Kartu Kepesertaan Kepada Atlet KONI
Puluhan Napi Lapas Narkotika Pamekasan Ditest Urine

Berita Terkait

Jumat, 13 Juni 2025 - 21:19 WIB

Ketua Jis Care Minta Wakil Ketua II Baznas Gorontalo Dicopot

Jumat, 13 Juni 2025 - 16:55 WIB

Lapas Narkotika Pamekasan Terima 81 Napi Baru

Jumat, 13 Juni 2025 - 14:32 WIB

Polantas Sampang Akan Razia Truk ODOL

Jumat, 13 Juni 2025 - 09:49 WIB

Pemkab Sampang Kebut Rencana Relokasi RSUD dr.Mohammad Zyn

Kamis, 12 Juni 2025 - 16:28 WIB

Polisi Dalami Kasus Distribusi Bantuan Baznas Gorontalo

Berita Terbaru

Caption: petugas Lapas Narkotika Pamekasan melakukan pendataan terhadap napi pindahan dari Rutan Bangkalan dan Rutan Surabaya.

Daerah

Lapas Narkotika Pamekasan Terima 81 Napi Baru

Jumat, 13 Jun 2025 - 16:55 WIB

Caption: anggota Satlantas Polres Sampang saat menertibkan truk Odol yang melintas di Jalan Lingkar Selatan (JLS).

Daerah

Polantas Sampang Akan Razia Truk ODOL

Jumat, 13 Jun 2025 - 14:32 WIB

Caption: rakor dan konsultasi hasil sementara Feasibility Study (FS) Konsultan Korea, di ruang rapat Flores Lt.12 Menara Bappenas, Jakarta Selatan.

Daerah

Pemkab Sampang Kebut Rencana Relokasi RSUD dr.Mohammad Zyn

Jumat, 13 Jun 2025 - 09:49 WIB

Caption: ilustrasi bantuan rumah.

Daerah

Polisi Dalami Kasus Distribusi Bantuan Baznas Gorontalo

Kamis, 12 Jun 2025 - 16:28 WIB