Ketua MUI Sumenep Imbau Masyarakat Waspada Terhadap ISIS

- Jurnalis

Sabtu, 8 Juli 2017 - 12:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, (regamedianews.com) – Marak kabar masuknya Islamic State Irak Syiriah (ISIS) ke pulau Madura bukan hanya membuat resah petugas keamanan, bahkan dikalangan Ulama’ juga angkat bicara mengenai adanya paham radikal semacam organisasi ISIS.

Ketua Majelis Ulama’ Indonesia (MUI) Sumenep, KH. Syafraji mengatakan, warga Madura harus mewaspadai ancaman bahaya kelompok bersenjata ISIS. Informasi yang terdengar, marak isu bahwa salah seorang anggota (ISIS) mulai masuk ke pulau Madura. Salah satu nama yang beredar di media sosial adalah Muhammad Alfian, warga Pontianak, berstatus mahasiswa santer diduga kader ISIS yang masuk Madura.

“Mengenai kabar itu sudah banyak masyarakat yang tau, namun semua pihak harus mengantisipasi masuknya ISIS ke Madura,” ujarnya, Sabtu (08/07/2017).

Semenjak teror ISIS terhadap aparat kepolisian yang terjadi di Jakarta tentu menjadi perhatian serius, teror tersebut merupakan pernyataan ISIS yang akan berperang di Indonesia melalui video yang beredar di media sosial beberapa hari terakhir.

Baca Juga :  Pasca Pileg dan Pilpres, 42 Desa di Sampang Gelar Pilkades Serentak

“Semua ulama’ dan ormas harus kerjasama untuk mengantisipasi masuknya ISIS ke Madura,” tegasnya.

Syafraji menambahkan, ada tiga hal yang patut diwaspadai terhadap gerakan ISIS. Menurutnya ISIS adalah gerakan transnasional yang memiliki jaringan di berbagai negara dengan jumlah pengikut yang tidak diketahui secara pasti, sehingga mereka dapat leluasa melakukan gerakan rekrutmen, pendidikan dan pengkaderan anggota secara sembunyi-sembunyi.

“ISIS memiliki pengikut dengan tingkat militansi sangat tinggi, karena mereka dibekali dengan paham keagamaan radikal dan ideologi terorisme, sehingga mereka rela mati untuk memperjuangkan cita-cita dan keyakinannya itu,” tuturnya.

Tanpa disadari atau tidak bibit-bibit radikalisme di Indonesia sudah mulai banyak tumbuh dan berkembang diberbagai kelompok masyarakat, khususnya di kalangan pelajar, mahasiswa dan pemuda.

Baca Juga :  Bagi Yang Minat !!! Ada Kuliah Daring Gratis di Kecamatan Labuhanhaji Aceh Selatan

“Pihak Kepolisian Sumenep harus lebih waspada, kami mengingatkan para mahasiswa untuk kembali kepada nilai-nilai ajaran agama Islam yang benar, yaitu ajaran agama yang menebarkan kasih sayang, toleransi dan persaudaraan, dan kembali kepada nilai-nilai dasar kebangsaan yaitu Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945, menjaga kebhinekaan serta keutuhan bangsa Indonesia,” pesannya.

Sementara, Kapolres Sumenep AKBP Joseph Ananta Pinora menegaskan, Isu masuknya ISIS ke Madura, sudah menjadi atensi pihak Kepolisian Sumenep.

“Kita siagakan disetiap Polsek agar tetap lebih waspada termasuk juga kepada masyarakat. Apabila ada orang luar daerah yang mencurigai dan berpotensi mengganggu keamanan agar melaporkan pada petugas atau polsek sekitarnya,” imbaunya. (gus)

Berita Terkait

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Berita Terbaru

Caption: tengah, Ketua DPD Partai NasDem Sampang Surya Noviantoro, berdampingan dengan Ketua DPRD Sampang Rudi Kurniawan, disela acara pendidikan politik, (dok. foto istimewa).

Politik

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Jan 2026 - 15:05 WIB

Caption: BPBD Sampang tampak didampingi anggota DPRD dan Kades saat menyerahkan bantuan logistik kepada lansia di Desa Nyeloh, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:49 WIB

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB

Caption: ilustrasi hujan disertai angin dan petir menerpa wilayah kabupaten, (dok. Harry Rega Media).

Pariwisata

Peringatan Dini BMKG: Sampang Masuk Wilayah Rawan Angin Kencang

Senin, 12 Jan 2026 - 16:54 WIB

Caption: ilustrasi pelaku kriminal ditangkap, Pj Kades Tlagah beberkan surat pengunduran diri inisial UA dari jabatannya sebagai perangkat desa, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Pj Kades Tlagah Bantah Jambret Maut di Pamekasan Jabat Kasun

Minggu, 11 Jan 2026 - 21:49 WIB