Pererat Silaturahmi, SKK Migas Halal Bihalal Dengan Pemkab Sampang dan Forkopimda

- Jurnalis

Rabu, 12 Juli 2017 - 08:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) SKK Migas dan KKKS terus memperarat silaturahmi dengan semua pihak di Kabupaten Sampang. SKK Migas -KKKS Cluster bersama Santos, HCML, dan Petronas menggelar halal bihalal dan silaturahmi dengan pemkab, forkopimda, dan masyarakat di Pendapo Bupati Sampang, Rabu (12/07/2017).

Dalam sambutannya Kepala SKK Migas – KKKS Cluster Sampang yang diwakili Kepala Kehumasan SKK Migas, Moh. Fatah Yasin menyampaikan, Bahwasanya SKK Migas bersama KKKS yang beroperasi di wilayah Sampang bekerja sama guna melaksanakan kepentingan negara. Yakni, untuk memenuhi kebutuhan migas di Indonesia. Ia juga meminta kepada semua pihak terus mendukung upaya SKK Migas dan KKKS dalam menjalankan amanah negara.

”Kami berharap kepada semua jajaran Pemkab Sampang agar terus mendukung dalam tugas yang kami jalankan, dan berharap semua pihak memperbaiki hubungan dengan sesama, dengan begitu pekerjaan dan tugas yang kami jalankan bisa bermanfaat” harapnya.

Sementara dalam sambutan singkatnya, Bupati Sampang Fadhilah Budiono mengatakan, dirinya bersyukur bisa menggelar acara silaturahami dan halal bihalal bersama SKK Migas dan KKKS Cluster Sampang. Pihaknya juga menegaskan, pemkab dan masyarakat akan mendukung upaya SKK Migas dan KKKS dalam menjalankan amanah negara.

Baca Juga :  Pileg 2019, Partai Nasdem DPD Sumenep Target Perdapil Dapat Satu Kursi

”Kami ucapkan terima kasih atas kegiatan yang diselenggarakan saat ini, dengan harapan keberadaan SKK Migas dan KKKS Cluster Sampang bersama Santos, HCML, dan Petronas bisa memberikan manfaat kepada masyarakat Sampang,” ungkapnya.

Sekedar diketahui, usai Bupati Sampang memberikan sambutannya, dilanjutkan pemberian santunan secara simbolis kepada 100 anak yatim oleh Kepala Kehumasan SKK Migas, Bupati Sampang dan Forkopimda. Dalam acara halal bihalal tersebut berjalan cukup khidmat karena momen silaturahmi itu juga diisi dengan ceramah agama yang disampaikan langsung oleh Ketua Majlis Ulama’ Indonesia (MUI) Kab. Sampang, KH. Bukhari Maksum. (har)

Berita Terkait

Nasabah BRI Bangkalan Disuguhi Pembinaan Taat Hukum
Ra Mahfud Apresiasi Harmonisasi Polres Sampang
Pasang 36 CCTV, Perketat Pengawasan dan Keamanan
Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat
Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’
Rajut Komunikasi – Perkuat Sinergi Dengan Pemerintah Daerah
Lapas Narkotika Pamekasan Tambah Energi Baru
Manfaat Layanan Tambahan BPJS Ketenagakerjaan

Berita Terkait

Jumat, 4 Juli 2025 - 09:12 WIB

Nasabah BRI Bangkalan Disuguhi Pembinaan Taat Hukum

Rabu, 2 Juli 2025 - 15:50 WIB

Ra Mahfud Apresiasi Harmonisasi Polres Sampang

Rabu, 2 Juli 2025 - 13:48 WIB

Pasang 36 CCTV, Perketat Pengawasan dan Keamanan

Selasa, 1 Juli 2025 - 20:34 WIB

Polres Bangkalan Komitmen Layani Masyarakat

Selasa, 1 Juli 2025 - 18:30 WIB

Kapolres Sampang: ‘Polri Untuk Masyarakat’

Berita Terbaru

Caption: Menteri P2MI Abdul Kadir Karding, menyerahkan santunan jaminan sosial kepada keluarga PMI dari BPJS Ketenagakerjaan, (foto istimewa).

Nasional

PMI di Korsel Meninggal Saat Kerja, Pemerintah Beri Bantuan

Jumat, 4 Jul 2025 - 11:23 WIB

Caption: pihak Kejaksaan saat memberikan pembinaan taat hukum kepada nasabah dan Relationship Manager BRI Cabang Bangkalan.

Daerah

Nasabah BRI Bangkalan Disuguhi Pembinaan Taat Hukum

Jumat, 4 Jul 2025 - 09:12 WIB

Caption: Pramudya Iriawan Buntoro, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan yang baru. (foto istimewa).

Nasional

Pramudya Jabat Dirut BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 4 Jul 2025 - 07:39 WIB

Caption: pihak keluarga menunjukkan lokasi ditemukannya korban dalam kondisi gantung diri didalam kandang sapi, (sumber foto: Polsek Palengaan).

Peristiwa

Pemuda Asal Sampang Tewas Gantung Diri

Kamis, 3 Jul 2025 - 19:33 WIB

Caption: inisial ZA, tersangka penganiayaan kurir JNT yang viral tampak memakai baju tahanan Polres Pamekasan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Penganiaya Kurir JNT Viral, Ternyata PNS Sampang

Kamis, 3 Jul 2025 - 13:25 WIB