Meriahkan HUT RI, Dinkes Sampang Beri Bingkisan Pada Bayi Lahir Tanggal 17 Agustus

- Jurnalis

Jumat, 18 Agustus 2017 - 10:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-72 berbagai upaya dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Sampang, seperti hal unik yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan setempat, yakni mempunyai kebijakan mencatat ibu bersalin untuk di apresiasi dan di berikan bingkisan.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kab. Sampang, dr. Firman Pria Abadi saat di konfirmasi melalui Kepala Bidang (Kabid) Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sampang, Agus Mulyadi mengatakan, pada tanggal 16 Agustus 2017 ada kebijakan yang diberikan Kepala Dinkes di detik-detik proklamasi dengan memantau dan mencatat kelahiran masyarakat Sampang, mulai dari 00.00 Wib hingga jam 10.00 Wib pagi, pada tanggal (17/08/2017) untuk di apresiasi.

“Kami muter-muter di seluruh sampang untuk mencatat ibu yang menjalani persalinan. Sewaktu itu juga kami mencatat ada 15 ibu bersalin yang melahirkan bayinya, kemudian kami apresiasi dengan memberikan bingkisan, baik lahirnya di Puskesmas, Bidan Praktik dan di Klinik, dari jam 00.00 Wib sampai jam 10.00 Wib,” Ujarnya, Jum’at (18/08/2017).

Lebih lanjut Agus mengungkapkan, Ibu yang melahirkan di tempat pelayanan kesehatan tersebut di antaranya Puskesmas Ketapang 2 orang, Torjun 2, Camplong 2, Kamuning 1, Kedungdung 1, Tanjung 1, Sreseh 2, Banyuates 1, Klinik Adinda 1 dan di Rumah Sakit Umum (RSUD) Sampang 3 orang.

Baca Juga :  Bukber AMP, Pererat Tali Silaturahmi dan Jaga Kamtibmas

“Dalam hal ini, kami bekerjasama dengan Organisasi Ikatan Bidan Seluruh Indonesia untuk memberikan bingkisan, walaupun bingkisannya kecil, tetapi apresiasinya yang di nilai,” pungkasnya.

Ia berharap bayi yang di lahirkan pada saat HUT RI tepatnya pada tanggal 17 Agustus tersebut bisa membawa semangat proklamasi, sehingga menjadi generasi yang sehat, cerdas, produktif dan membawa perubahan untuk Sampang.

“Semoga bayi yang lahir bertepatan dengan HUT RI Ke-72 tahun 2017 bisa menjadi anak yang sehat, cerdas, produktif dan membawa perubahan Sampang ke arah yang lebih baik”, harapnya. (Adi)

Berita Terkait

Pemkab Pamekasan Perkuat Peran Posyandu Tekan Angka Stunting
Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar
Nelayan Arosbaya Protes, Kapal Troll Ancam Nyawa dan Ekosistem Laut
13 Desember 2025, MUI Sampang Gelar Musda ‘Pemilihan Ketua’
Pemkab Sampang Wujudkan Lingkungan Sehat Tanpa Rokok
Kupas Tuntas Tiga Biang Keladi Residivisme
Disperindag Pamekasan Mulai Penataan Kios Pasar Kolpajung
Festival Drumband di Gagah Dreampark Angkat Potensi Pariwisata Desa

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 13:12 WIB

Pemkab Pamekasan Perkuat Peran Posyandu Tekan Angka Stunting

Jumat, 28 November 2025 - 08:38 WIB

Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar

Kamis, 27 November 2025 - 22:07 WIB

Nelayan Arosbaya Protes, Kapal Troll Ancam Nyawa dan Ekosistem Laut

Kamis, 27 November 2025 - 17:08 WIB

13 Desember 2025, MUI Sampang Gelar Musda ‘Pemilihan Ketua’

Kamis, 27 November 2025 - 13:03 WIB

Pemkab Sampang Wujudkan Lingkungan Sehat Tanpa Rokok

Berita Terbaru

Caption: Bupati Pamekasan Kholilurrahman sampaikan sambutan, saat pelepasan ekspor produk tembakau unggulan Madura, (dok. Kurdi, Rega Media).

Daerah

Pamekasan Ekspor Produk Tembakau Rp2,7 Miliar

Jumat, 28 Nov 2025 - 08:38 WIB

Caption: Sekda Sampang sampaikan arahan usai melantik Satgas KTR, (sumber foto: Diskominfo Sampang).

Daerah

Pemkab Sampang Wujudkan Lingkungan Sehat Tanpa Rokok

Kamis, 27 Nov 2025 - 13:03 WIB