Pamekasan, (regamedianews.com) – Sebanyak 82 desa di Kabupaten Pamekasan, mengalami kekeringan pada musim kemarau tahun ini. Tujuh di antaranya masuk kategori kering kritis. Masing-masing Desa Pegagan, Desa Larangan Tokol, Desa Padelegan, dan Desa Majungan Kecamatan Pademawu.
Satu desa di Kecamatan Larangan. Tepatnya di Desa Larangan Luar. Sementara dua desa lainnya di wilayah Pantura. keduanya Desa Bujur Barat dan Desa Bujur Timur, Kecamatan Batumarmar.
Koordinator tim reaksi cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pamekasan, Budi Cahyono mengatakan, dari 82 Desa yang mengalami kekeringan, tujuh desa diantaranya menjadi atensi khusus pemerintah.
“Tidak menutup kemungkinan desa yang mengalami kering kritis akan terus bertambah, untuk sementara hanya ada tujuh desa,” ujarnya, Rabu (20/09/2017).
Budi menambahkan, BPBD telah melakukan suplai air ke 82 desa yang mengalami kekeringan, terutama ke tujuh desa yang masuk kategori kritis.
“Setiap hari kami suplai air. Ada tujuh tangki yang dikirim ke dampak kekeringan. Empat tangki milik BPBD dan tiga tangki lainnya milik PDAM,” terangnya. (suh)