Melalui Kejuaran Bola Volly, Koni Sampang Jaring Atlet Berpotensi Menuju Porprov Jatim 2019

- Jurnalis

Selasa, 3 Oktober 2017 - 15:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Untuk mengasah atlet ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur tahun 2019 mendatang, Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sampang menggelar beberapa jenis lomba cabang olahraga yang dikemas dalam event Koni Cup Sampang 2017, salah satunya Bola Volly yang digelar di lapangan Gor Indoor Jl. Wahid Hasyim mulai tanggal, 2 – 6 Oktober 2017.

Menurut Ketua Koni Sampang Syarifuddin mengatakan, tujuan diadakan lomba itu untuk mencari atlet yang berprestasi dari 10 cabang olahraga, salah satunya yaitu Bola Volly  yang nantinya akan diikutkan ke Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur tahun 2019.

“Kami akan asah dari beberapa cabang olah raga dari 14 Kecamatan di Kabupaten Sampang, bagi atlet yang berprestasi dan berpotensi nanti diikutkan ke pekan olah raga tingkat provinsi tahun 2019 mendatang” ujarnya, Selasa (03/10/2017).

Baca Juga :  Polisi Panggil Poktan Sampang, Penyidik Irit Bicara

Lebih lanjut Syarifuddin mengatakan, selain lomba Bola Volly, masih banyak lomba lainnya yakni, Catur, Bola Basket, Tenis Lapangan, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Atletik, Futsal, Pencak Silat, Sepak Bola dan Bulu Tangkis. Pihaknya sudah mempunyai beberapa catatan dari atlet 10 cabang olah raga yang ada saat ini.

“Pada perlombaan Volly kali ini kami sudah mempersiapkan wasit handal serta profesional, tidak lain hanya untuk menyaring para club volly khususnya para atlet volly yang siap untuk membanggakan nama Kabupaten Sampang,” tuturnya.

Sementara Ketua Pelaksana Bidang Bola Volly, M. Kusyairi mengatakan, dalam Koni Cup Sampang kali ini sudah ada 14 kecamatan yang mendaftar dalam pertandingan bola volly, namun hanya diambil 1 regu putra dan putri. Sedangkan untuk maksimal usia yang ditentukan berumur 19 tahun.

Baca Juga :  Pengidap HIV di Blitar Capai 10 Orang Perbulan

“Dalam perlombaan bola volly ini untuk memperebutkan juara 1,2 dan 3, tapi kami masih menyaring regu yang paling berpotensi serta layak dilanjutkan ke pekan olah raga tingkat Provinsi Jawa timur tahun 2019 mendatang,” tandasnya.

Kusyairi menambahkan, mengenai penyaringan atlet berpotensi dari setiap kecamatan nantinya akan diambil perregu satu atau dua orang. Sedangkan peninlaian mulai dari postur tinggi tubuh terutama skil atlet itu sendiri.

“Selama ini atlet yang sering di ikutkan dalam perlombaan bola volly Porprov, kami mengambil dari atlet yang ada di kecamatan Jrengik dan Torjun, karena dari 14 kecamatan paling banyak atlet berpotensi hanya dari dua kecamatan tersebut. Diharapkan dengan adanya lomba Koni Cup Sampang dapat menumbuhkan bibit-bibit baru dalam 10 cabor yang ada,” ungkapnya. (har/adi)

Berita Terkait

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:33 WIB

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terbaru

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi meresmikan PJU baru di Jalan Lingkar Selatan, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Kamis, 8 Jan 2026 - 21:21 WIB