Besut Kader Mandiri, Ansor Gelar Latihan Barista

- Jurnalis

Selasa, 17 Oktober 2017 - 10:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung,(regamedianews.com) – Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (PP GP Ansor) tak henti-hentinya melakukan penggemblengan potensi bagi para kadernya dalam mengembangkan usaha ekonomi kreatif. Tujuannya, demi membidik kader Ansor berdaya dan mandiri.

Kali ini PP GP Ansor bekerja sama dengan Kemnaker RI membesut para kadernya memiliki keterampilan di bidang produksi kopi (coffee maker) dengan menggelar pelatihan barista (ahli meracik kopi), di Balai Besar Pengembangan Pasar Kerja dan Perluasan Kesempatan Kerja, Lembang, Bandung, selama lima hari, yakni dari tanggal 15 sampai tanggal 20 Oktober, sedangkan untuk gelombang berikutnya dijadwalkan tanggal 22 sampai 26 Oktober 2017 mendatang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Umum PP GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas mengatakan, kegiatan tersebut sebagai salah satu pengejawantahan visi organisasi dalam rangka kemandirian ekonomi.
Tentang barista ini terinspirasi adanya gejala peningkatan pasar minuman kopi yang semakin besar dewasa ini di Indonesia. Di sisi lain, kata dia, kedai kopi menjadi salah satu pilihan usaha yang cocok dengan anak muda generasi milenial.

Baca Juga :  Penegakkan Hukum di Wilayah Perairan NKRI Kewenangan Dari Polri

“Saya menangkap perkembangan perilaku konsumsi kopi saat ini tidak semata sebagai aktivitas rumahan. Tetapi bergerak menjadi sebentuk gaya hidup. Kita bisa melihat begitu semarak coffee shop yang menjual jasa tempat meminum kopi. Menariknya, ini tidak semata di kota-kota besar tetapi berkembang luas ke daerah-daerah juga. Kader kader Ansor perlu membaca peluang ini,” ujar Yaqut, Senin (16/10/2017).

Gus Yaqut, sapaan akrabnya menambahkan, peningkatan pasar usaha minuman kopi memberikan imbas positif. Selain dapat memperbesar peluang lapangan kerja, menurut dia juga dapat mengembangkan produktivitas kopi hasil petani lokal.

“Saya kira, kopi masih merupakan salah satu produk pertanian unggulan lokal. Di sini kita dapat sekaligus berperan membantu petani kopi lokal memperluas akses pasar,” ungkapnya.

Baca Juga :  Marak Demam Berdarah, Tomas Gunung Rancak Berharap Dinkes Turun Tangan

Sementara itu, Person In Charge (PIC) atau penanggung jawab acara pelatihan R. Ach. Ghufron Siradj menilai pelatihan Barista memiliki makna penting bagi penyelamatan generasi bangsa. Ia menyatakan pelatihan yang digelarnya juga dimaksudkan untuk menyelamatkan generasi bangsa dari berbagai ancaman pengaruh pergaulan menyimpang.

Pria yang saat ini menjabat Sekretaris Badan Ansor Anti Narkoba (BAANAR) PP GP Ansor tersebut menyatakan pihaknya prihatin dengan merebaknya peredaran narkoba. Ia berharap pelatihan Barista tersebut dapat mengalihkan anak muda dari tindakan penyalahgunaan narkoba dengan peningkatan kreativitas yang bersifat produktif.

“Di sinilah nilai strategis pelatihan-pelatihan yang digalakkan Ansor, termasuk pelatihan Barista ini. Kita ingin membantu pemerintah memerangi kejahatan narkoba yang ingin merusak mental generasi bangsa sekaligus mewujudkan visi besar revolusi mental dengan dorongan mencetak anak-anak muda produktif yang siap menyongsong masa depan,” paparnya. (RGS)

Berita Terkait

SKK Migas Dorong Peran Strategis Media Dalam Ketahanan Energi Nasional  
Raden Panji Mohammad Noer Sosok Pemimpin Visioner
Dukung Ketahanan Energi Jawa Timur, PETRONAS Indonesia Perkuat Kemitraan Strategis Dengan BUMD
Wamen Imipas Lawatan Ke Madura, Ini Tujuannya !
Syafiuddin Desak Akselerasi Ekonomi Madura
Pemkab Pamekasan Dongkrak Budaya Kerapan Sapi
Rektor UTM Sentil Keberadaan Rest Area Bangkalan
Pelebaran Jalan Nasional Pamekasan-Sumenep Disetujui

Berita Terkait

Kamis, 9 Oktober 2025 - 10:41 WIB

SKK Migas Dorong Peran Strategis Media Dalam Ketahanan Energi Nasional  

Rabu, 8 Oktober 2025 - 22:39 WIB

Raden Panji Mohammad Noer Sosok Pemimpin Visioner

Rabu, 8 Oktober 2025 - 15:01 WIB

Dukung Ketahanan Energi Jawa Timur, PETRONAS Indonesia Perkuat Kemitraan Strategis Dengan BUMD

Kamis, 2 Oktober 2025 - 16:53 WIB

Wamen Imipas Lawatan Ke Madura, Ini Tujuannya !

Sabtu, 27 September 2025 - 20:52 WIB

Syafiuddin Desak Akselerasi Ekonomi Madura

Berita Terbaru

Caption: didampingi istri, Letkol Inf Herik Prasetiawan berjabat tangan dengan Letkol Kav Agus Wibowo Hendratmoko, (dok. regamedianews).

Daerah

Agus Wibowo Nahkodai Kodim 0826 Pamekasan

Jumat, 10 Okt 2025 - 22:18 WIB

Caption: Wakil Ketua DPRD Bangkalan H. Fatkhurrahman tampak merangkul Ma'ruf, usai penyelesaian laporan di Mapolres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Kasus Dugaan Penganiayaan Wakil Ketua DPRD Bangkalan Berujung Damai

Jumat, 10 Okt 2025 - 18:21 WIB

Caption: Inspektorat Kabupaten Bangkalan saat peluncuran dan pemaparan, tentang aplikasi KLIK AKU, (dok. foto istimewa).

Daerah

Inspektorat Bangkalan Buka Klinik Konsultasi Akuntabilitas

Jumat, 10 Okt 2025 - 14:05 WIB

Caption: sejumlah petugas dan warga saat mengevakuasi mayat yang ditemukan di bibir pantai Desa Brenta Pamekasan, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Penemuan Mayat Gegerkan Warga Branta Pesisir

Jumat, 10 Okt 2025 - 12:57 WIB