Waspada Musim Pancaroba, Ini Imbauan Dari BPBD Pamekasan

Pamekasan, (regamedianews.com) -Warga di Kabupaten Pamekasan, Madura, diimbau agar waspada pada musim pancaroba atau pergantian cuaca. Saat ini kondisi cuaca di kabupaten berslogan Gerbabg Salam itu berawan. Hal ini dikatakan Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pamekasan, Budi Cahyono.

“Sekarang hujan ringan baik di wilayah barat, selatan, timur dan utara dengan kondisi hujan ringan di wilayah kota,” katanya, Senin (20/11/2017).

Budi menambahkan, cuaca bisa berubah kapan saja. Maka diharapkan masyarakat agar lebih tanggap, tangkas, tangguh dan waspada akan cuaca buruk dan bencana alam yang bisa saja terjadi kapan pun.

“Jadi perlu ke hati-hatian yang lebih ekstra karena kejadian bisa terjadi kapanpun,” ungkapnya.

Berdasarkan pantauan visual Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pamekasan sejak hari Sabtu (18/11/2017) kemarin pukul 13.00 WIB. Kondisi suhu 28 ‘C dengan kelembaban 80 persen serta kekencangan angin 3.704 km perjam.

“Pada malam harinya kondisi cuaca diprediksi berubah, suhu 25 ‘C, kelembapan 90 persen, kekencangan angin 3.704 km perjam dan akan terjadi hujan lokal,” terangnya. (man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *