Penampilan Drumband Gita Abdi Praja IPDN Dan Fashion On The Road Lenggang Batik Madura Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Sampang Ke 394

- Jurnalis

Sabtu, 25 November 2017 - 13:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Drumband Gita Abdi Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

Drumband Gita Abdi Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

Drumband Gita Abdi Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

Sampang, (regamedianews.com) – Penampilan Drumband Gita Abdi Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) dan Fashion On The Road Lenggang Batik Madura ikut memeriahkan sebagai rangkaian Hari Jadi Kabupaten Sampang yang ke 394, Sabtu (25/11/2017). Pawai itu diikuti oleh Aparatur Sipil Negara (ASN) dari seluruh instansi yang ada di lingkungan Pemkab Sampang dan diikuti perwakilan dari kalangan pelajar SMP maupun SMA. Pelajar itupun terlihat bangga kenakan busana berbahan batik yang dipadu dengan aneka jenis kain lainnya.

Fashion On The Road Lenggang Batik Madura yang ditampilkan oleh Disporabudpar Kab. Sampang

Aneka motif dan corak batik khas Madura khususnya batik Sampang dipadupadankan aneka aksesoris busana yang menyajikan busana etnik. Wajah sang pemakai busana etnik tampak dirias dengan goresan lukisan bermotif daun dan bulu angsa, termasuk pergelangan kedua tangan dan kaki. Selain itu juga ada yang mengenakan atribut ataupun miniatur khas Kabupaten Sampang.

Pantauan regamedianews.com, dalam peringatan Hari Jadi Kabupaten Sampang dengan menampilkan Drumbund Gita Abdi Praja IPDN dan Fashion On The Road Lenggang Batik Madura sangat memancing warga Sampang baik dipinggiran kota maupun desa antusias untuk menonton penampilan dramband asal Kota Bandung dan Pawai Lenggang Batik yang diiringi musik Daul Dug-dug. Tak hanya itu satuan Kepolisian Resort (Polres) Sampang juga ikut memeriahkan dengan menampilkan ragam busana tugas sesuai dengan fungsinya.

Baca Juga :  Kabid SMP Disdik Bangkalan: Usut Tuntas Oknum Kepala Sekolah Yang Lakukan Asusila
Bupati Sampang Fadhilah Budiono saat memberikan sambutan

Disela acara Bupati Sampang Fadhilah Budiono menyampaikan, sengaja mendatangkan dan menampilkan Drumband Gita Abdi Praja IPDN ini tidak lain hanya untuk inspirastor kepada masyarakat, khususnya bagi kalangan pemuda ataupun pemudi Sampang agar supaya ada daya tarik bisa masuk di IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri, red).

“Selain itu juga menampilkan fashion on the road lenggang batik ialah untuk mengenalkan batik Madura khususnya batik Sampang kepada masyarakat luas, serta digambarkan bahwa batik Sampang bernilai baik hingga diketuk tularkan kepada mereka jika ada pameran batik dapat merasakan hasil dari koperasi yang memproduksi batik Madura dan memperkenalkan di dunia tentang batik di Indonesia,” tuturnya.

Baca Juga :  Cara Warga Gunung Rancak 'Menuai Berkah' Dari Lomba HUT Kemerdekaan RI

Sementara Kepala Dinas Pemuda Olahraga, Budaya, dan Pariwisata (Disporabudpar) Kab. Sampang, Ajie Waluyo mengatakan, perayaan peringatan hari jadi kabupaten sampang yang ke 394 ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun, tujuannya untuk melestarikan, mengembangkan serta mempromosikan budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten Sampang.

“Dengan momentum ini kita dongkrak bersama-sama supaya wisatawan lebih banyak berdatangan ke Kabupaten Sampang sesuai dengan tema kegiatan hari jadi kali ini untuk mensinergitaskan potensi pariwisata di Kabupaten Sampang, karena potensi wisata di Sampang sudah mulai diminati oleh masyarakat Sampang serta masyarakat luar,” ungkapnya. (har/adi)

Berita Terkait

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terbaru

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB