Permudah Masyarakat Dalam Mengurus Dokumen Administrasi Kependudukan, Dispendukcapil Bentuk Operator Desa se-Kabupaten Sampang

- Jurnalis

Kamis, 21 Desember 2017 - 08:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Berbagai upaya telah dilakukan Pemerintah Kabupaten Sampang melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) untuk mempermudah masyarakat yang ada di desa dalam mengurus dokument administrasi kependudukan. Salah satu upayanya yakni dengan dibentuknya Operator Desa.

Pantauan regamedianews.com, pembentukan operator desa tersebut dikemas dalam acara Launching Pembentukan Operator Desa / Kelurahan se-Kab. Sampang dengan motto “Sakera Messem” yang dilaksanakan di Pendopo Bupati Sampang, Kamis (21/12/2017), turut dihadiri Forkopimda dan seluruh Kepala Desa se-Kab. Sampang.

Dalam sambutannya Kepala Dispendukcapil Sampang, Ali Wafa menyampaikan, operator desa kelurahan dapat meningkatkan pelayanan pendataan dan penertiban adminidtrasi kependudukan ditingkat desa atau kelurahan. Sehingga mendapatkan data yang valid dan akurat, serta nantinya dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam kepemilikan dokumen kependudukan.

Baca Juga :  Pasien Covid-19 di Bangkalan Melarikan Diri

“Tujuan dibentuknya operator desa atau kelurahan ini agar supaya meningkatkan pelayanan pendataan dan penertiban adminidtrasi kependudukan. Hal ini nantinya dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam kepemilikan dokumen kependudukan serta mempermudah masyarakat dalam pengurusan adminidtrasi kependudukan dan pencatan sipil,” tuturnya.

Lebih lanjut Ali Wafa menyampaikan, dalam hal ini juga dapat meningkatkan kualitas laporan ditingkat desa tentang data kependudukan, sehingga dapat mempermudah dalam melakukan kordinasi dengan pencataan sipil.

“Sasaran pelayanan administrasi kependudukan dan pencataan sipil didesa atau kelurahan satu pintu, cakupan kepemilikan yang tertib dalam mengelola data kependudukan serta pencatatan sipil, sumber daya yang berkualtias di desa ataupun di kelurahan,” pungkasnya.

Baca Juga :  Temui Massa, Ini Janji Pj Bupati dan Ketua DPRD Pamekasan

Sementara itu diksempatan yang sama, Bupati Sampang Fadilah Budiono menyampaikan, dengan adanya program tersebut nantinya warga dapat melakukan pengurusan dokumen kependudukan atau e-KTP di masing – masing desa.

“Nanti akan ada operator di masing masing desa dilengkapi dengan alat komputer untuk kepengurusan KTP, karena ini program bagus, Masyarakat di desa bisa melakukan rekaman e-KTP di desanya, saya sangat mengapresiasi langkah Dispendukcapil,” tuturnya. (har/adi)

Berita Terkait

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital
Bupati Sampang: Anggaran Terbatas, Jaminan Kesehatan Harus Tetap Jalan
Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama
Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027
Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 22:48 WIB

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Kamis, 29 Januari 2026 - 19:07 WIB

Pamekasan Darurat Perceraian, 1.694 Kasus Masuk Pengadilan Agama

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:08 WIB

Musrenbang Banyuates, Ra Mahfudz Beberkan 4 Prioritas Sampang 2027

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Berita Terbaru

Caption: petugas kesehatan tengah memberikan pelayanan cek kesehatan kepada warga, dalam kegiatan CKG yang digelar PCNU Sampang, (dok. foto istimewa).

Sosial

PCNU Sampang Gandeng Dinkes Layani Kesehatan Masyarakat

Sabtu, 31 Jan 2026 - 13:03 WIB

Caption: Wakil Ketua DPRD Tulungagung pose dengan pihak Diskominfo Bangkalan usai agenda studi banding, (sumber foto: laman resmi Pemkab Bangkalan).

Daerah

Diskominfo Bangkalan Jadi Rujukan Transparansi Digital

Jumat, 30 Jan 2026 - 22:48 WIB

Caption: anggota Persit Kodim 0827 Sumenep bersama Bhayangkari Polres Sumenep saat donor darah, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Sosial

Persit Kodim 0827 Sumenep Kompak Donor Darah

Jumat, 30 Jan 2026 - 19:44 WIB

Caption: tampak polisi tidak berseragam bersama warga, mengevakuasi terduga pelaku pencurian ke UGD RSUD dr.Mohammad Zyn Sampang, (dok. foto istimewa).

Peristiwa

Terduga Maling di Sampang Nyaris Tewas Diamuk Warga

Jumat, 30 Jan 2026 - 18:52 WIB

Caption: Satreskrim Polres Sampang menyerahkan kerangka manusia yang sudah teridentifikasi ke pihak keluarga di RSUD dr.Mohammad Zyn, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polres Sampang Dalami Motif Kematian Fauzen

Jumat, 30 Jan 2026 - 14:32 WIB