Sukseskan Program Visit Sumenep 2018, Pemkab Bakal Genjot Pengembangan Transportasi Darat, Laut dan Udara

- Jurnalis

Senin, 26 Maret 2018 - 09:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sumenep, (regamedianews.com) – Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengungkapkan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep akan menggenjot pengembangan transportasi darat, laut dan udara. Hal itu dilakukan guna menyukseskan program Visit Sumenep 2018.

Menurutnya, salah satu faktor penting dalam menyukseskan pogram Visit Sumenep 2018 adalah dengan tersedianya moda transportasi, baik darat, laut, maupun udara.

”Sumenep ini kan daerah kepulauan dengan ratusan pulau yang kita miliki, kita perlu mengembangkan transportasi laut yang kita punya,” ujarnya, Senin (26/03/2018).

Baca Juga :  Pemkab Bangkalan Gelontorkan Anggaran Rp 1,37 Miliar

Lebih lanjut Fauzi mengatakan, setelah sukses mendatangkan taksi online, Pemkab kemudian menjalin kerja sama dengan salah satu pemilik ojek online terbesar di Indonesia, yaitu Go-Jek. Tak cukup itu, rencananya pemkab melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Sumenep juga akan mengembangkan sektor transportasi laut dan udara.

”Untuk yang dua ini masih dalam proses. Setiap program yang kami jalankan itu butuh waktu. Seperti apa bentuk dan hasilnya, kita lihat saja nanti. Mudah-mudahan tidak mengecewakan masyarakat Sumenep,” jelasnya.

Baca Juga :  Eksotisme Negeri Diatas Awan Lumajang, Ini Catatan Perjalanan AKBP Arsal Sahban

Selain itu, Fauzi juga mengaku optimis mengenai potensi pengembangan transportasi udara. Sebab, tahun ini Bandara Trunojoyo Sumenep bakal mengadakan pengembangan fasilitas. Dengan semakin baiknya fasilitas, pengembangan program pendukung Visit Sumenep 2018 semakin mudah.

”Ini yang saya maksud kesinambungan. Artinya, setiap pihak berjalan untuk perbaikan. Kalau semua sudah berjalan, tinggal bagaimana kita menyambung setiap roda penggerak yang sudah ada saja. Termasuk, dari unsur masyarakat,” ungkapnya. (sap)

Berita Terkait

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat
Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025
Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif
Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:29 WIB

Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis

Selasa, 27 Januari 2026 - 23:42 WIB

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang

Selasa, 27 Januari 2026 - 22:36 WIB

Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025

Berita Terbaru

Caption: anggota Polsek Karang Penang bersama warga berada di lokasi ditemukannya jenazah nenek di waduk Desa Tlambah, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Sempat Hilang, Seorang Nenek di Sampang Ditemukan Tewas

Kamis, 29 Jan 2026 - 09:19 WIB

Caption: Petugas Perum Bulog Cabang Madura dan Dinas Perdagangan Sumenep, sosialisasi dan pengawasan langsung ke pasar, (dok. Kurdi Rega Media).

Ekonomi

Bulog Madura Siap Gelontorkan Minyakita di Pasar Rakyat

Rabu, 28 Jan 2026 - 17:07 WIB