PPS Ancam laporkan Dua Komisioner KPU Sampang ke DKPP

- Jurnalis

Rabu, 25 April 2018 - 09:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Sampang tahun ini benar-benar dihadapkan pada beberapa persoalan ,lembaga yang dinahkodai Samsul Muarif itu harus menghadapi laporan pengaduan oleh beberapa pihak ke beberapa institusi seperti Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu

Seperti sebelumnya, KPU Sampang
Di gugat oleh Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gadjah Mada atas dugaan ketidak profesionalannya dalam rekrutmen Panitia Pemungutan Suara (PPS), namun Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) hanya memutuskan merehabilitasi KPU Sampang dan tergugat lainnya waktu itu, yakni Bawaslu Kabupaten Sampang

Belum lama ini, KPU Sampang juga dikabarkan telah dilaporkan oleh tim salah satu paslon Bupati dan Wakil Bupati Sampang karena merasa tidak puas terhadap hasil kinerja KPU dalam rekapitulasi hasil perbaikan daftar pemilih dinilai berubah tanpa sepengetahuan tim pasangan Calon

Baca Juga :  SK Mendagri Turun, Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Akan Segera Dilantik

Dan hari ini Rabu (25/4) KPU Sampang rencananya akan dilaporkan oleh Pemerhati Pemilu Sampang (PPS), namun kali ini yang akan dilaporkan hanya dua Komisioner KPU Sampang,yakni Ketua KPU Sampang Samsul Muarif dan Miftahur Rozaq Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) dan Parmas

Menurut Agus Sumaryono mengatakan, bahwa pihaknya akan melaporkan dua Komisioner KPU setempat. Yakni, Ketua KPU Syamsul Muarif serta Miftahur Rozaq Komisioner Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat (Parmas). Pasalnya kedua Komisioner tersebut diduga telah melanggar kode etik KPU dalam menyelenggarakan pemilihan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) salah satunya Ketua PPK di Kecamatan Jrengik.

“Adanya salah satu PPK yang terindikasi pernah menjadi anggota Parpol tentunya menunjukan bahwa KPU sebagai penyelenggara pemilu tidak menjaga kehormatan dalam menjunjung tinggi hadirnya demokrasi yang berkwalitas di Kabupaten Sampang,” kata Agus yang juga mantan komisioner KPU Sampang.

Baca Juga :  Pendaftaran KPPS Resmi Dibuka, Berikut Besaran Honornya

Agus juga menambahkan bahwa peristiwa tersebut juga bisa disebut sebagai bentuk kelalaian dalam menjalankan tugas sebagai Penyelenggara pemilu

Terpisah menanggapi adanya rencana laporan tersebut, Ketua KPUD Sampang, Syamsul Muarif menjelaskan, bahwa perekrutan PPK beberapa waktu lalu telah melalui tahapan dan seleksi administrasi. 

Namun, pihaknya mengakui tidak semua berkas yang masuk dilakukan pengecekan secara keseluruhan. Apalagi salah satu PPK mendaftar Calon Legislatif di luar Kabupaten Sampang.

“Kami tidak mengetahui bahwa yang bersangkutan aktif di Parpol karena dia mendaftar Caleg di Bangkalan, kemudian saat tahapan perekrutan PPK ada jeda waktu tanggapan masyarakat tidak ada laporan,” tandasnya. (adi).

Berita Terkait

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas
Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif
Menang di MA, Juhari Sah Duduki Kursi DPRD Sampang
Kunjungi Pamekasan, Mahfud MD Tegaskan Pentingnya Penegakan Hukum Berbasis HAM
Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang
SKK Migas Pacu Ekonomi Daerah Melalui TKDN
Fadli Zon Dorong Modernisasi Museum Cakraningrat
SKK Migas Gandeng Media, Maksimalkan Multiplier Effect dan Targetkan TKDN 57%

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:05 WIB

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:18 WIB

Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif

Rabu, 7 Januari 2026 - 16:28 WIB

Menang di MA, Juhari Sah Duduki Kursi DPRD Sampang

Senin, 5 Januari 2026 - 19:19 WIB

Kunjungi Pamekasan, Mahfud MD Tegaskan Pentingnya Penegakan Hukum Berbasis HAM

Senin, 5 Januari 2026 - 08:18 WIB

Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Berita Terbaru

Caption: jaket hitam, Ketua DPRD Pamekasan Ali Masykur saat meninjau rumah warga Sana Daja yang rusak akibat fenomena tanah gerak, (dok. Kurdi Rega Media).

Peristiwa

DPRD Pamekasan Desak BPBD Segera Tangani Longsor di Sana Daja

Senin, 19 Jan 2026 - 10:49 WIB

Caption: sejumlah warga Desa Gersempal berada di halaman rumah terduga pelaku wanita inisial SH, dan tampak anggota Polsek Omben melakukan pengamanan, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Diduga Selingkuh, Pemuda di Sampang Disandera Warga

Minggu, 18 Jan 2026 - 13:53 WIB