Pamekasan, (regamedianews.com) – Maraknya terorisme di berbagai daerah di Indonesia membuat beberapa kalangan angkat bicara, salah satunya Gerakan Santri dan Pemuda Rahmatan Lil ‘Alamin (GASPER).
Paguyuban yang bermarkas di Pamekasan, Madura ini akan turut serta dalam menangkal gerakan terorisme, khususnya di Pulau Garam, Madura.
“Madura sejak dulu masyarakatnya dikenal sangat kental dengan agama Islam, jadi itu menjadi perhatian kami untuk menunjukan Islam di Madura ini damai dan ramah,” ungkap Muhammad Ahnu Idris, Ketua GASPER, Selasa malam (05/06/2018) dalam rapat koordinasi GASPER di PP. Sekar Anyar, Palengaan.
Ahnu menambahkan, jika paguyuban yang dipimpinnya ini akan turut serta mendukung setiap langkah Pemerintah dan pihak Kepolisian dalam melawan terorisme.
“Biarkan pemerintah dan polisi kita bekerja melawan teroris, jangan ganggu mereka saat bekerja,” imbuh Mantan Sekretaris PC. PMII Pamekasan tersebut.
Kedepan, GASPER akan melakukan konsolidasi dan kordinasi dengan berbagai elemen untuk bersama-sama melawan gerakan terorisme. (bor)