Daerah  

Pj Bupati Sampang Sholat Idul Fitri di Lapangan Wijaya Kusuma Bersama Warga

Sampang (regamedianews.com) – Penjabat (Pj) Bupati Sampang H. Jonathan Judianto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan masyarakat Sampang, melaksanakan Sholat Idul Fitrih 1439 H di lapangan Wijaya Kusuma. Jumat, (15/06/2018).

 

Dari pantauan regamedianews.com. Imam dan khotib Sholat Idul Fitri dipimpin Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cabang Sampang  KH.Buchori Maksum , dalam khutbahnya menguraikan, hakekat berpuasa sebulan penuh dalam memerangi hawa nafsu menuju kemenangan yang fitrah, memberikan pesan bahwa Syariat Islam, mengajarkan pada kesucian, keindahan, kebersamaan dan mengarahkan umatnya agar memiliki kepedulian sosial yang tinggi dan rukun dalam kebersamaan

 

Sementara Pj Bupati Sampang H Jonathan Judianto sendiri dalam kesempatan itu mengharapkan, agar ummat Islam mampu memaknai Idul Fitri untuk memperbanyak silaturrahmi dan memperkuat tali persaudaraan di kalangan ummat.

 

“Sebab, silaturrahmi bentuk kepedulian kita pada sesama ummat akan menjadi lebih kuat, sehingga mendorong tumbuhnya rasa kepedulian dan kepekaan sosial, yang mana pada gilirannya akan mempersempit jurang pemisah antara yang kaya dan yang miskin,” jelasnya.

 

Lebih lanjut Pria yang akrab disapa Pak Jo itu mengatakan, bahwa kuatnya ukhuwah antar sesama dapat menghindarkan konflik ataupun perpecahan.

 

Tampak hadir dalam Sholat Ied yang dipimpin  KH Buchori Masum itu, Unsur Forum Pimpinan Daerah dan  para pejabat Pemkab Sampang serta tokoh ulama dan masyarakat.

 

H. Jonathan Judianto menambahkan, bahwa pihaknya mengaku senang dan bahagia karena telah diberikan karunia dan rahmat yang berlimpah dari Allah SWT. Ia pun tidak lupa untuk memanjatkan syukur kehadiratnya.

 

Usai Sholat Ied Pj. Bupati Sampang H. Jonathan Judianto langsung berinteraksi dengan masyarakat dan Forkopimda dengan saling bermaaf- maafan. (adv)

Respon (1)

  1. I’ve been taking [url=https://www.cornbreadhemp.com/products/full-spectrum-cbd-gummies ]cornbread hemp cbd[/url] with a view a while instantly, and they’ve honestly been a game-changer as regards highlight and sleep. The excellent part? No grogginess in the morning impartial a balmy, pacific impression rather than bed. With an increment of, they taste tickety-boo, opposite from some other supplements I’ve tried. I was skeptical at first, but after devotedly using them, I can indubitably translate they avoid with unwinding after a extended day. If you’re looking on a unembellished means to deject without any preternatural side effects, CBD gummies are advantage trying. Just pressurize steadfast you provoke a quality stamp with third-party testing!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *