Pantau Kesiapan Pilkada Serentak 2018, Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya Turun Ke Sampang

- Jurnalis

Sabtu, 23 Juni 2018 - 07:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018 yang akan dilaksanakan pada Rabu 27 Juni mendatang, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Timur Irjen. Pol. Drs. Machfud Arifin, S.H. bersama Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI Arif Rahman turun ke beberapa daerah di pulau Madura guna memantau persiapan pelaksanaan Pilkada tersebut, salah satunya yakni Kabupaten Sampang, Sabtu (23/06).

Kapolres Sampang AKBP Budhi Wardiman mengatakan, bahwa stabilitas daerah di Kabupaten Sampang aman dan kondusif berkat kerjasama antara semua pihak.

“Kami juga ingin terus melakukan koordinasi antara semua pihak yakni, kiai, tokoh masyarakat untuk saling menjaga situasi yang aman. Selain itu, juga akan terus mengawal semua logistik yang memang dibutuhkan di pilkada nanti,” ujarnya.

Baca Juga :  Separuh Anggota DPRD Bangkalan Tak Hadir Rapat Paripurna

Penjabat (Pj) Bupati Sampang, Jonathan Judianto mengatakan, situasi Kabupaten Sampang aman dan sejuk, koordinasi antara Forkopimda dengan Forkopimcanm sangat harmonis. Sosialisasi dilaksanakan secara rutin antara semua pihak.

“Setiap kali kami kunjungan kerja kebawah selalu mengingatkan kepada masyarakat terkait kesiapan dan pentingnya ke amanan pilkada. Persiapan pilkada di Kabupaten Sampang sudah 100 persen persiap,” tuturnya.

Baca Juga :  Rektor UTM Tekankan Pentingnya Pendidikan Anti Korupsi di Kampus

Sementara Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sampang, Syamsul Muarif mengatakan, semua logistik di Kabupaten Sampang sudah tersedia.

“Semua pendistribusian logistik di mulai tanggal 25 Juni besok dan ditempatkan di lokasi yang aman serta independen,” terangnya.

Di sisi lain, Kapolda Jatim Machfud Arifin mengatakan, pihaknya akan mempertebal aparat keamanan di semua lokasi yang sekiranya dianggap rawan.

“Jika ada pihak yang melanggar aturan kami tidak akan segan-segan memprosesnya sesuai dengan aturan yang ada. Harap ada partisipasi dari masyarakat, TNI dan Polri harus netral,” pungkasnya. (adi/har)

Berita Terkait

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terbaru

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB