Wujudkan Pilkada Aman, Polres Bangkalan Gelar Istighozah dan Do’a Bersama

- Jurnalis

Minggu, 24 Juni 2018 - 07:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangkalan, (regamedianews.com) – Dalam rangka mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang aman dan damai di Kabupaten Bangkalan, Kepolisian Resort (Polres) setempat menggelar istighozah akbar, dzikir dan do’a bersama, Minggu (24/06/2018) pagi.

Pantauan regamedianews.com, kegiatan istighozah dan dzikir tersebut turut dihadiri Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, anak yatim dan seluruh anggota TNI/Polri.

Kapolres Bangkalan, AKBP Boby Paludin Tambunan mengatakan, kegiatan istighozah, dzikir dan doa bersama bertujuan untuk mewujudkan Pilkada Kabupaten Bangkalan yang aman dan damai.

“Melalui kegiatan ini marilah kita jadikan momentum pemantapan Pemilukada dalam masa tenang serta sarana untuk bersilaturrahmi, do’a bersama serta mewujudkan Kabupaten Bangkalan yang aman dan kondisif menjelang Pilkada pada Rabu tanggal 27 memdatang,” tuturnya.

Baca Juga :  Tahun 2018, Jumlah Penderita HIV/AIDS di Pamekasan Bartambah

Selain itu, pucuk pimpinan diwilayah hukum Polres Bangkalan ini juga mengajak seluruh elemen masyarakat bersama – sama mewujudkan Pilkada Bangkalan yang aman dan damai.

“Harapannya dengan adanya acara do’a bersama ini apa yang diinginkan dikabulkan oleh tuhan, sehingga Pemilukada Bangkalan berjalan dengan tertib, aman dan kondusif,” ungkapnya.

Dikesempatan yang sama, Pj Bupati Bangkalan Gusti Ngurah Indra Setiabudi Ranu mengatakan, dalam menyambut Pilkada pada 27 juni mendatang, sudah melakukan berbagai upaya dan langkah-langkah oleh Pemerintah Daerah bersama Forkompinmda dengan melibatkan para tokoh agama dan tokoh masyarakat serta seluruh anggota TNI/Polri baik di tingkat kabupaten, kecamatan, maupun desa.

Baca Juga :  C1 Harusnya Ditempel Ditingkat PPS Kelurahan

“Semua itu sudah dilakukan, tujuannnya yaitu ingin menciptkan suasana yang kondusif dan damai di Bangkalan. Netralitas TNI/Polri harus profesional dalam menjaga jalannya semua proses di dalam Pilkada, netralitas seluruh ASN di Bangkalan,” tandasnya.

Harapannya, lanjut Gusti, agar partisipasi pemilih masyarakat di Bangkalan mencapai 70% serta masyarakat menciptkan suasana yang nyaman dan aman dalam menyambut pilkada ini.

“Kami mengapresiasi acara polres ini, mengajak seluruh tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk menjaga kondusifitas, tidak terpancing oleh provokasi demi wilayah Bangkalan sehingga dapat memilih pemimpin sesuai dengan hati nurani pribadi masing-masing,” pungkasnya.(sbd)

Berita Terkait

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 18:48 WIB

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:03 WIB

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 10:01 WIB

Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Berita Terbaru

Caption: anggota Polsek Kedungdung saat mengevakuasi almarhum Muhar ke rumah duka, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid

Jumat, 2 Jan 2026 - 11:17 WIB

Caption: Ketua Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Kabupaten Bangkalan, Abd Kholik, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Jumat, 2 Jan 2026 - 09:03 WIB

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi

Kamis, 1 Jan 2026 - 21:49 WIB