Wujudkan Pilkada Aman, Polres Bangkalan Gelar Istighozah dan Do’a Bersama

- Jurnalis

Minggu, 24 Juni 2018 - 07:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bangkalan, (regamedianews.com) – Dalam rangka mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang aman dan damai di Kabupaten Bangkalan, Kepolisian Resort (Polres) setempat menggelar istighozah akbar, dzikir dan do’a bersama, Minggu (24/06/2018) pagi.

Pantauan regamedianews.com, kegiatan istighozah dan dzikir tersebut turut dihadiri Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, anak yatim dan seluruh anggota TNI/Polri.

Kapolres Bangkalan, AKBP Boby Paludin Tambunan mengatakan, kegiatan istighozah, dzikir dan doa bersama bertujuan untuk mewujudkan Pilkada Kabupaten Bangkalan yang aman dan damai.

“Melalui kegiatan ini marilah kita jadikan momentum pemantapan Pemilukada dalam masa tenang serta sarana untuk bersilaturrahmi, do’a bersama serta mewujudkan Kabupaten Bangkalan yang aman dan kondisif menjelang Pilkada pada Rabu tanggal 27 memdatang,” tuturnya.

Baca Juga :  KIPP Gorut Laporkan Dugaan Video Mengandung Pelanggaran Pemilu

Selain itu, pucuk pimpinan diwilayah hukum Polres Bangkalan ini juga mengajak seluruh elemen masyarakat bersama – sama mewujudkan Pilkada Bangkalan yang aman dan damai.

“Harapannya dengan adanya acara do’a bersama ini apa yang diinginkan dikabulkan oleh tuhan, sehingga Pemilukada Bangkalan berjalan dengan tertib, aman dan kondusif,” ungkapnya.

Dikesempatan yang sama, Pj Bupati Bangkalan Gusti Ngurah Indra Setiabudi Ranu mengatakan, dalam menyambut Pilkada pada 27 juni mendatang, sudah melakukan berbagai upaya dan langkah-langkah oleh Pemerintah Daerah bersama Forkompinmda dengan melibatkan para tokoh agama dan tokoh masyarakat serta seluruh anggota TNI/Polri baik di tingkat kabupaten, kecamatan, maupun desa.

Baca Juga :  Fisib UTM Luncurkan Iklan Layanan Masyarakat Edukasi Pemilu 2019

“Semua itu sudah dilakukan, tujuannnya yaitu ingin menciptkan suasana yang kondusif dan damai di Bangkalan. Netralitas TNI/Polri harus profesional dalam menjaga jalannya semua proses di dalam Pilkada, netralitas seluruh ASN di Bangkalan,” tandasnya.

Harapannya, lanjut Gusti, agar partisipasi pemilih masyarakat di Bangkalan mencapai 70% serta masyarakat menciptkan suasana yang nyaman dan aman dalam menyambut pilkada ini.

“Kami mengapresiasi acara polres ini, mengajak seluruh tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk menjaga kondusifitas, tidak terpancing oleh provokasi demi wilayah Bangkalan sehingga dapat memilih pemimpin sesuai dengan hati nurani pribadi masing-masing,” pungkasnya.(sbd)

Berita Terkait

Wabup Pamekasan Minta Kades “Sat-Set” Eksekusi Keluhan Warga
Pemkab Sumenep Alokasikan Rp3,1 Miliar Perbaiki 125 RTLH
Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa
PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103
Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak
BPJS Ketenagakerjaan Perluas Perlindungan Jamsos Tenaga Pendidik Madrasah di Bangkalan
SDN Tlagah 2 Bangkalan Ambruk, Hak Keamanan Siswa Terabaikan
Antisipasi Cuaca Ekstrem, DLH Sampang Pangkas Pohon Rawan Tumbang

Berita Terkait

Rabu, 21 Januari 2026 - 23:25 WIB

Wabup Pamekasan Minta Kades “Sat-Set” Eksekusi Keluhan Warga

Rabu, 21 Januari 2026 - 22:40 WIB

Pemkab Sumenep Alokasikan Rp3,1 Miliar Perbaiki 125 RTLH

Selasa, 20 Januari 2026 - 18:29 WIB

Wabup Pamekasan Dorong Aspirasi Warga Dituntaskan di Tingkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 - 16:51 WIB

PCNU Sampang Matangkan Persiapan Harlah NU Ke-103

Selasa, 20 Januari 2026 - 13:43 WIB

Skandal Siswa Fiktif SDN Batuporo Timur 1 Sampang Terkuak

Berita Terbaru

Caption: realisasi program perbaikan RTLH ditandai dengan penyerahan secara simbolis Bupati Sumenep kepada warga penerima manfaat di Desa Gelugur, (sumber foto. Media Center Sumenep).

Daerah

Pemkab Sumenep Alokasikan Rp3,1 Miliar Perbaiki 125 RTLH

Rabu, 21 Jan 2026 - 22:40 WIB

Caption: Jakfar Sodiq kuasa hukum Bupati Sampang H.Slamet Junaidi, pose di depan Gedung Mahkamah Konstitusi, (dok. Harry Rega Media).

Nasional

Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks

Rabu, 21 Jan 2026 - 19:59 WIB

Caption: anggota kepolisian hendak mengevakuasi tengkorak manusia yang ditemukan di Dusun Gayam Desa Tambaan Camplong, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Polres Sampang Ungkap Ciri-Ciri Temuan Tengkorak Manusia

Rabu, 21 Jan 2026 - 17:11 WIB