Daerah  

Jelang HUT Kemerdekaan RI, Madura Jadi Target Penjualan Bendera

Bangkalan, (regamedianews.com) – Mendekati perayaan HUT Kemerdekaan Indonesia pada bulan agustus mendatang, para pedagang bendera merah putih berbondong berbondong memadati tepi jalan Trunojoyo, Bangkalan, menjual aneka bentuk bendera merah putih.

Pantauan regamedianews, para pedagang bendera merah putih mayoritas berasal dari luar pulau madura yang mengambil kesempatan untuk menambah pendapatan menjelang memperingati HUT kemerdekaan RI.

Banjang, pria asal Kota Bogor yang berjualan di area pinggiran jalan trunojoyo mengatakan, setiap menjelang HUT kemerdekaan RI, ia bersama teman-teman dari Bogor yang berjumlah sekira 15 orang berjualan bendera, biasanya sebelum masuk bulan Agustus ia sudah stanby di Madura.

“Kami jauh-jauh dari Bogor memang niat sama teman-teman untuk berjualan di Madura, karena kami melihat di madura ini masih sedikit yang jualan bendera sehingga kami rasa peluang peminat pembeli masih lumayan,” imbuh pria yang mengatakan pernah tamatan Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Menurutnya, tahun ini penjualan bendera semakin menurun karena tahun lalu sebelum masuk bulan Agustus penjualan di akhir bulan juni hampir 10-15 orang, beda dengan sekarang dari pagi sampai sore terkadang hanya 2-3 pembeli.

“Teman yang di Surabaya juga menjual di Madura sekarang mas, ya mungkin faktor penjualnya banyak, sehingga pembeli dengan mudah membelinya. Kami tidak hanya disini menjualnya, melainkan berpencar di daerah Madura, selain di Bangkalan juga di Sumenep, Pamekasan dan Sampang,” pungkasnya. (sfn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *