Daerah  

Bulan Agustus Ini, Raskin Akan Diganti BPNT

Kepala Bidang (Kabid) Sosial Dinas Sosial Kabupaten Sampang, Samsul Hidayat.

Sampang, (regamedianews.com) – Mulai bulan agustus 2018, penyaluran beras miskin (raskin) di Kabupaten Sampang akan digantikan dengan Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), sementara untuk raskin pada bulan Juli harus tuntas. Hal ini dikatakan Kabid Sosial Dinas Sosial setempat, Samsul Hidayat.

“Stiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima kartu seperti ATM yang berisi saldo 110 ribu perbulan, untuk di tukarkan bahan pokok seperti beras dan telur di e -warung khusus, yang di sediakan di setiap desa,” jelasnya, Jum’at (10/08/2018).

Nanti, lanjut Samsul, di setiap desa oleh pihak perbankan disediakan e-warung. e-Warung tersebut adalah mesin yang juga menyediakan sejumlah bahan pokok. Rencananya e-warung akan diterapkan pada bulan agustus ini.

“Tapi, tergantung pada kesiapan pihak perbankan untuk menyediakan e warung serta mendistribusikan kartu ATM khusus, karena pihak Dinas Sosial sebagai penyedia fasilitas serta pendataan penerima BPNT,” pungkasnya. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *