Sampang, (regamedianews.com) – Dunia pendidikan di Kabupaten Sampang kembali terganggu. Pasalnya, kali ini gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Bangsah, Kecamatan Sreseh, Sampang, di segel oleh ahli waris pemilik tanah. Senin (20/8/2018).
Syamsul Huda, salah satu wali murid mengatakan, akibat dari penyegelan tersebut, kegiatan belajar mengajar (KMB) di SDN Bangsah terganggu dan keberadaan siswa morat marit tidak bisa masuk kelas, karena semenjak hari minggu (19/08) malam, ahli waris pemilik tanah sekolah menyegel gedung SDN Bangsah.
Baca juga Pj.Bupati Sampang Pantau Langsung Lokasi Ambruknya SDN Tambelangan 2
“Saya tidak tahu pasti kenapa alasan ahli waris menyegel ruang kelas tersebut, untuk lebih jelasnya silahkan tanya pada pihak sekolah atau ahli waris,” ucapnya.
Sementara Kepala SDN Bangsah, Musanni, saat ini belum bisa dikonfirmasi mengenai peristiwa penyegelan SDN Bangsah. Bahkan melalui handphone pribadinya pun belum direspon.
Ditempat terpisah, Kepala Bidang (Kabid) Perencanaan Disdik Kabupaten Sampang, Rojiun, saat dikonfirmasi terkait penyegelan SDN tersebut, pihaknya mengaku belum mengetahui pasti peristiwa itu.
Baca juga Tiga Ruang Kelas SDN Jelgung 2 Ambruk Tak Diperbaiki, Proses Belajar Siswa Terganggu
“Belum dapat laporan terkait hal itu akan kami cek dulu pada staf dan pihak sekolah yang bersangkutan,” ujarnya. (adi/har)