Pelantikan Wali Kota Bandung Dan 5 Kepala Daerah Di Jabar, Ini Konsep Acara Yang Disiapkan

- Jurnalis

Selasa, 18 September 2018 - 17:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Asisten Pemerintahan dan Kesra Kamalia Arbani Saat menyampaikan paparan di acara Bandung menjawab

Asisten Pemerintahan dan Kesra Kamalia Arbani Saat menyampaikan paparan di acara Bandung menjawab

Bandung, (regamedianews.com)-, Pelantikan Wali Kota Bandung dan lima kepala daerah lainnya di wilayah Jawa Barat tinggal menghitung hari. Sejumlah prosesi bakal mengiringi pelantikan di Gedung Merdeka Jalan Asia-Afrika Kota Bandung, Kamis (20/9/2018).

Nanti akan dilakukan ‘historical walk’ dari Hotel Savoy Homan menuju Gedung Merdeka,” jelas Asisten Pemerintahan dan Kesra, Kamalia Purbani, pada Kegiatan Bandung Menjawab di Balai Kota Bandung, Selasa (18/9/2018).

Baca juga Waw..Prosesi Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Di Jawa Barat Dikonsep Inovatif

Kamalia menambahkan, sepanjang jalur ‘historical walk’ akan dibarikade oleh pasangan mojang jajaka yang berasal dari masing-masing daerah. Selain itu juga ada Paskibraka dari Pemprov Jabar.

Baca Juga :  Gunung Butut Longsor, Puluhan Warga Diungsikan

Ketika sudah masuk gedung merdeka, tepat pukul 09.00 WIB, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil akan melantik para kepala daerah termasuk Wali Kota Bandung.

“Itu proses berlangsung sekitar 1,5 jam. Dari mulai pembacaan, pengambilan sumpah dan sebagainya, diperkirakan selesai pukul 10.30 WIB,” jelasnya.

Kamalia mengungkapkan, usai pelantikan, para kepala daerah akan diarak menggunakan delman menuju Gedung Sate. Sebanyak 14 delman akan diisi kepala daerah beserta istri dan wakil ketua daerah berserta istri.

Baca juga Pelantikan PC PMII Bangkalan Ricuh

“Rute arak-arakannya, Gedung Merdeka, Cikapundung, Braga, Wastukancana, Riau, Dago, Diponegoro dan berakhir di Gedung Sate,” kata Kamalia.

Baca Juga :  Warga Sampang Dapat Becak Listrik Dari Prabowo

“Nantinya untuk Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) di belakang delman, menggunakan Bandung Tour On Bus (Bandros). Kita menyediakan 7 unit Bandros,” tambahnya.

Mengenai serah terima jabatan dari Wali Kota Definitif kepada Wali Kota yang telah dilantik, Kamalia menegaskan, agenda tersebut akan menyesuaikan dengan agenda Gubernur Jawa Barat.

“Rencananya, Jumat (21/9/2018) atau Selasa (25/9/2018) pas Hari Jadi Kota Bandung (HJKB). Opsi lain yaitu pada Kamis (27/9/2018). Kita berikan opsi itu, pertimbangan usulan dewan dan menyesuaikan agenda Gubernur maupun pimpinan,” jelasnya. (Agil)

Berita Terkait

Kasus Korupsi BSPS Sumenep, Kejati Jatim Tetapkan Tersangka Baru
Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari
Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang
Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks
Kajari Sampang Dikabarkan Diamankan Satgas 53 Kejagung, Ada Apa?
Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif
Kunjungi Pamekasan, Mahfud MD Tegaskan Pentingnya Penegakan Hukum Berbasis HAM
Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Berita Terkait

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:40 WIB

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:09 WIB

Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:59 WIB

Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:48 WIB

Kajari Sampang Dikabarkan Diamankan Satgas 53 Kejagung, Ada Apa?

Kamis, 8 Januari 2026 - 08:18 WIB

Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif

Berita Terbaru

Caption: Kantor PLN Unit Layanan Pelanggan Pamekasan, Jl.Kesehatan, Barurambat Kota, (dok. Kurdi Rega Media).

Peristiwa

PLN Pamekasan Beberkan Penyebab Listrik Padam

Selasa, 27 Jan 2026 - 20:43 WIB

Caption: Pengurus SMSI Sampang saat menyambangi kaum dhuafa, (dok. foto istimewa).

Sosial

Jelang HPN 2026, SMSI Sampang Berbagi Kepada Dhuafa

Selasa, 27 Jan 2026 - 19:47 WIB

Caption: ilustrasi, seorang santriwati duduk termenung di bawah pohon mangga di sekitar masjid didekat jembatan tol Suramadu, (dok. Syafin Rega Media).

Hukum&Kriminal

Sempat Hilang, Santriwati Korban Pencabulan Ditemukan di Suramadu

Selasa, 27 Jan 2026 - 18:31 WIB