Ketua Dan Sekretaris DPC Partai Demokrat Sampang Ucapkan Selamat Atas Predikat Cum Laude Ahsanul Qosasi

- Jurnalis

Selasa, 13 November 2018 - 18:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sampang, (regamedianews.com) – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Sampang mengucapkan selamat kepada Presiden Club Sepak Bola Madura United. Achsanul Qosasi atas gelar Doktor yang diterimanya.

Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sampang H. Abdus Salam, SH mengatakan, bahwa Indonesia ini bangga mempunyai seorang Dr Achsanul Qosasi yang hari Senin (12/11) kemarin telah resmi mendapatkan gelar doktor di Universitas Padjadjaran dengan predikat Cum Laude.

“Sangat bangga orang Madura mempunyai seorang Dr. Achsanul Qosasi yang kemarin gelar doktor itu didapatkan di Universitas Padjadjaran dengan predikat Cum Laude,” Katanya. Selasa, (13/11/2018).

Baca Juga :  SMSI Teken MoU Bersama Konselor Kebudayaan Iran

Lebih lanjut Abdus Salam mengatakan, pihaknya sebagai orang Madura sangat bangga. Meskipun semua tahu bahwa Dr Achsanul Qosasi itu lahir di Kabupaten Sumenep, Tetapi menurut anggota legislatif asal Ketapang itu Dr Achsanul Qosasi bukan hanya milik Sumenep saja, tetapi milik rakyat Madura

“Meski ia orang Sumenep. Namun kami bangga atas gelar dan prestasi yang didapatkan Achsanul Qosasi ini, karena ia sekarang bukan lagi milik Sumenep saja. Tapi, milik rakyat Madura,” kata pria yang akrab disapa Ba Dus itu

Baca Juga :  Syaikhona Kholil Dinobatkan Sebagai Pahlawan Nasional

Sementara Sekretaris DPC Demokrat Kabupaten Sampang Moh. Saifuddin berharap semoga setelah mendapatkan gelar doktor dengan predikat Cum Laude di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Padjadjaran, Achsanul Qosasi tetap istiqomah untuk membuat perubahan di Indonesia dan mampu mengedukasi rakyat Madura dengan bisnis kerakyatannya, artinya Dari Madura Untuk Indonesia.

“Semoga dengan gelar yang didapat Pak AQ ini tetap istiqomah dalam membawa perubahan dan bisa mengedukasi rakyat Madura dengan beberapa bisnis kerakyatannya. Artinya, Dari Madura Untuk Indonesia,” tuturnya.(adi/har)

Berita Terkait

Kasus Korupsi BSPS Sumenep, Kejati Jatim Tetapkan Tersangka Baru
Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari
Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang
Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks
Kajari Sampang Dikabarkan Diamankan Satgas 53 Kejagung, Ada Apa?
Kiai Cholil Nafis Nahkodai DSN-MUI, Targetkan Ekonomi Berkah & Adaptif
Kunjungi Pamekasan, Mahfud MD Tegaskan Pentingnya Penegakan Hukum Berbasis HAM
Tapak Tilas 1 Abad NU: Dari Bangkalan ke Jombang

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:55 WIB

Kasus Korupsi BSPS Sumenep, Kejati Jatim Tetapkan Tersangka Baru

Jumat, 23 Januari 2026 - 20:40 WIB

Konjen Australia Jajaki Potensi Unggulan Kota Bahari

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:09 WIB

Terkuak! Ini Alasan Kejagung Periksa Kajari Sampang

Rabu, 21 Januari 2026 - 19:59 WIB

Isu Bupati Sampang Diperiksa Kejati Dipastikan Hoaks

Rabu, 21 Januari 2026 - 18:48 WIB

Kajari Sampang Dikabarkan Diamankan Satgas 53 Kejagung, Ada Apa?

Berita Terbaru

Caption: anggota Polsek Karang Penang bersama warga berada di lokasi ditemukannya jenazah nenek di waduk Desa Tlambah, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Sempat Hilang, Seorang Nenek di Sampang Ditemukan Tewas

Kamis, 29 Jan 2026 - 09:19 WIB