Peduli Sesama, Kapolres Lumajang Beri Bantuan Kursi Roda Untuk Shinta

- Jurnalis

Jumat, 17 Mei 2019 - 22:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Terlihat Shinta tersenyum sumringah setelah diberi bantuan kursi roda oleh Kapolres Lumajang.

Terlihat Shinta tersenyum sumringah setelah diberi bantuan kursi roda oleh Kapolres Lumajang.

Lumajang, (regamedianews.com) – Marifatul Ida Lestari atau biasa dipanggil Shinta (13 th) seorang anak perempuan asal Dusun Krajan, Desa Yosowilangun Lor, Kecamatan Yosowilangun, Kabupaten Lumajang, yang menderita disabilitas sejak lahir kini tersenyum sumringah setelah didatangi Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Arsal Sahban bersama jajarannya, Jum’at (17/05/2019).

Kedatangan Kapolres Lumajang tersebut untuk memberikan bantuan kepada Shinta, anak ke 4 dari pasangan Nento dan Khusnul. Saat diperiksa oleh dokter, diketahui Shinta memiliki tulang ekor lemah dan syaraf mengalami gangguan. Namun, kini pengobatannya terpaksa dihentikan lantaran terkendala biaya.

Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Arsal Sahban mengungkapkan, ini adalah berkah ramadhan, berbagi kepada sesama pahalanya jauh lebih besar di banding bulan-bulan lain.
Kedatangannya untuk memberikan bantuan kepada Shinta dan memberikan kursi roda.

Baca Juga :  Warga Mengeluh, Komisi D Sidak Gudang Sembako Pemkab Bangkalan

“Sebelumnya saya mendapatkan informasi dari Kasat Lantas kalau ada anak yang sangat membutuhkan kursi roda, saya langsung menyetujuinya. Saya hanya memberikan sedikit rejeki saya untuk orang yang membutuhkan”, ungkap Arsal, Jum’at (17/05).

Arsal mengungkapkan, Shinta terlahir dengan kekurangan dan selayaknya kita mengulurkan tangan untuk membantunya. Ia merasa tersentuh, karena masih diberi kesehatan sampai saat ini.

“Kita yang terlahir sempurna harus banyak bersyukur dan tetap menunduk, karena masih ada org dibawah kita yang memerlukan pertolongan kita. Semoga dengan bantuan ini keluarga Shinta bisa sedikit terbantu”, tuturnya.

Baca Juga :  Dinkes Sampang Hentikan Penggunaan Jampersal

Hal senada juga diungkapkan Kasat Lantas Polres Lumajang AKP I Gede Atma Giri, ia terenyuh dengan kondisi Shinta, makanya langsung memberikan informasikan ke Kapolres. “Ternyata Pak Kapolres sangat merespon untuk membantu”, ucap Giri.

Sementara Nento, ayah Shinta mengaku sangat senang dengan bantuan yang diberikan Kapolres Lumajang. “Terima kasih Pak Kapolres, saya sangat terbantu dengan adanya kursi roda ini. Shinta suka main posyandu, kadang saya gendong atau saya dorong pakai gerobak kesana, dengan adanya kursi roda ini, saya lebih terbantu, tidak susah kalau saya harus antar kemana maunya dia”, ucap Nento. (har)

Berita Terkait

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:37 WIB

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:24 WIB

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:03 WIB

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Berita Terbaru

Caption: ilustrasi, (dok. Syafin Rega Media).

Daerah

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Jan 2026 - 14:24 WIB

Caption: tengah, Ketua DPD Partai NasDem Sampang Surya Noviantoro, berdampingan dengan Ketua DPRD Sampang Rudi Kurniawan, disela acara pendidikan politik, (dok. foto istimewa).

Politik

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Jan 2026 - 15:05 WIB