Bangkalan, (regamedianews.com) – Menjelang peringatan Hari ulang tahun Bhayangkara ke 73, Kapolres Bangkalan beserta jajaran pejabat setempat menggelar anjangsana atau menyantuni purnawirawan Polri disejumlah wilayah di Kabupaten Bangkalan, Madura, Selasa (25/06/2019).
Salah satunya di Kecamatan Kamal, terdapat 6 Purnawirawan yang di sambangi anggota kepolisian Bangkalan yang di pimpin oleh Kabag Ops Kompol Nur Halim berserta Kapolsek Kamal AKP Abdul Kadir, mewakili Kapolres Bangkalan AKBP Boby Pa’ludin Tambunan.
Kunjungan kepada Purnawirawan Polri tersebut merupakan bentuk kepedulian Kepolisian Resort Bangkalan setiap memperingati HUT Bhayangkara dengan memberikan bingkisan dari Kapolres Bangkalan.
“Program anjangsana ini merupakan salah satu kegiatan program dari Bapak Kapolres dengan peduli kepada keluarga besar kepolisian, khususnya yang ada di Bangkalan baik itu yang sudah purna ataupun yang sakit”, kata Kabag Ops Nur Halim kepada regamedianews.com.
Sementara itu, Slamet Hadi (72 th) sebagai pensiunan Polri tahun 1995 mengungkapkan, antusias dan bangga karena menurutnya program yang dicanangkan Kapolres tersebut baik sekali.
“Kami sangat bangga karna kepolisian masih memberikan kepedulian kepada purnawirawan Polri, mudah-mudahan di hari Bhayangkara ini kepolisian Republik Indonesia semakin profesional”, pungkasnya. (sfn/tfk)