Satlantas Polres Bangkalan Berikan Pelayanan Pembuatan SIM C Di UTM

- Jurnalis

Kamis, 27 Juni 2019 - 16:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mahasiswa UTM saat melakukan Tes SIM C yang di adakan Satlantas Polres Bangkalan

Mahasiswa UTM saat melakukan Tes SIM C yang di adakan Satlantas Polres Bangkalan

Bangkalan, (regamedianews.com) – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 73, Satlantas Polres Bangkalan menggelar tes pelayanan pembuatan SIM C di timur Gedung Pertemuan Universitas Trunojoyo Madura (UTM), Kamis, (27/06/2019).

Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Danu Anindito Kuncoro mengatakan, dimulai dari mahasiswa, ibarat menjemput bola, pihaknya ingin  menciptakan kesadaran ketertiban lalu lintas dan mematuhi ketentuan saat berkendara dengan melengkapi surat Izin mengemudi (SIM).

Baca juga Renovasi Kantor Pelayanan SIM Polres Bangkalan Dianggarkan 1 Miliar

“Menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara kami memberikan pelayanan tes pembuatan SIM C secara umum diperuntukkan seluruh mahasiswa, pegawai se-Universitas Trunojoyo Madura (UTM) yang belum mempunyai Surat Izin Mengemudi (SIM)”, ujarnya.

Baca Juga :  Kasus Perzinahan ASN Sampang Dalam Mobil Masuk Tahap Penuntutan

Danu juga mengatakan, untuk menciptakan tertib lalu lintas di Kabupaten Bangkalan, pihaknya akan memberikan kemudahan dan pelayanan pembuatan SIM dan mensosialisasikan tentang taat pada peraturan, seperti memakai helm saat berkendara.

“Tujuan pelaksanaan Tes SIM ini agar bisa melayani seluruh mahasiswa yang belum mempunyai SIM dan secara perlahan bagaimana mahasiswa itu patuh kepada peraturan lalu lintas, pelaksanaan tes ini sama seperti biasanya, seperti di Polres Bangkalan”, tuturnya.

Ia juga menambahkan, kegiatan seperti ini baru dua kali di laksanakan namun. Ia berharap sinergitas UTM dengan Satlantas Polres Bangkalan bisa memberikan kemudahan pelayanan kepada mahasiswa, dan bisa di manfaatkan sebaik mungkin oleh mahasisiwa.

Baca Juga :  Polres Sampang Ajak Mahasiswi Akbid Jadi Pelopor Vaksinasi

Baca juga Semakin Mudah, Mobil Pelayanan SIM Keliling Tersedia di Bandung

“Perkiraan kurang lebih 103 lebih mahasiswa yang antusias mengikuti ujian praktek pembuatan SIM. Kami berharap mahasiswa yang belum punya SIM bisa mengikuti, karena kegiatannya hanya satu hari”, ungkapnya.

Dia akhir wawancaranya, Danu mengatakan, pesan kepada seluruh pengendara agar lebih berhati- hati dalam berkendara dan mematuhi aturan-aturan lalu lintas yang ada.

“Kalau kita bisa mengendalikan diri, jadikanlah jalan raya sebagai sajadah untuk kita berdo’a, agar terhindar dari musibah dan jadikanlah jalan raya sebagai melatih kesabaran kita”, pungkasnya. (sfn/tfk)

Berita Terkait

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:03 WIB

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Minggu, 11 Januari 2026 - 12:02 WIB

Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:13 WIB

Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Berita Terbaru

Caption: tengah, Ketua DPD Partai NasDem Sampang Surya Noviantoro, berdampingan dengan Ketua DPRD Sampang Rudi Kurniawan, disela acara pendidikan politik, (dok. foto istimewa).

Politik

Ikhtiar DPD Partai NasDem Sampang Cetak Kader Berintegritas

Selasa, 13 Jan 2026 - 15:05 WIB

Caption: BPBD Sampang tampak didampingi anggota DPRD dan Kades saat menyerahkan bantuan logistik kepada lansia di Desa Nyeloh, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Selasa, 13 Jan 2026 - 12:49 WIB

Caption: Polres Pamekasan tunjukkan barang bukti kasus penjambretan yang menyebabkan satu korban meninggal dunia, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Diringkus! Jambret Maut di Pamekasan Terancam 15 Tahun Penjara

Senin, 12 Jan 2026 - 21:04 WIB