Pemkot Bandung Berhentikan Andri Salman Dari Pjs Dirut Utama PD Pasar Bermartabat

- Jurnalis

Sabtu, 3 Agustus 2019 - 16:54 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PD. Pasar Bermartabat Kota Bandung

PD. Pasar Bermartabat Kota Bandung

Bandung, (regamedianews.com) – menjaga pelayanan PD Pasar Bermartabat tetap prima, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung telah memutuskan untuk memberhentikan Pejabat Sementara (Pjs.) Direktur Utama PD Pasar Bermartabat, Andri Salman melalui Keputusan Wali Kota Bandung Nomor 821.2/Kep.612-Ek/2019. Surat keputusan tersebut berlaku secara tetap mulai 30 Juli 2019.

Surat yang sama juga memberlakukan pemberhentian sementara Andri Salman sebagai Direktur Umum, Administrasi, dan Keuangan PD Pasar Bermartabat. Pemberhentian sementara untuk memberikan kesempatan kepada yang bersangkutan supaya bisa lebih fokus menjalani kasus hukum yang tengah dihadapinya.

Ketua Badan Pengawas PD Pasar Bermartabat, Bambang Suhari menuturkan, pihaknya telah melakukan konsolidasi internal untuk memastikan kinerja perusahaan tetap optimal. Hal itu juga menjadi instruksi langsung Wali Kota Bandung, Oded M. Danial.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pak Wali Kota sudah meminta agar Saudara Andri Salman menghormati hukum. Beliau juga meminta agar Badan Pengawas melakukan konsolidasi internal. Sehingga kinerja perusahaan dan pelayanan tetap terjaga serta kinerja memperoleh pendapatan dan penataan tetap jalan,” papar Bambang kepada Humas Setda Kota Bandung, Rabu (31/7/2019).

Baca Juga :  Antusias Warga Lumajang Ikuti Giat Sepada Santai

Keputusan pemberhentian tersebut merupakan hasil dari Rapat Pleno Badan Pengawas pada 29 Juli 2019. Selain itu, pleno tersebut juga merekomendasikan Wali Kota Bandung untuk menunjuk seorang pejabat pemerintah daerah untuk mengisi kekosongan jabatan direktur utama dalam jabatan sementara.

Usai rapat, Wali Kota Bandung menunjuk Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Kota Bandung, Lusi Lesminingwati menjadi Pjs. Direktur Utama PD Pasar Bermartabat sampai pejabat definitif terpilih.

“Kenapa memilih Bu Lusi, karena beliau lebih berpengalaman dalam bidang pengawasan dan pengelolaan BUMD. Beliau juga mantan Kepala Bagian Perekonomian sehingga Bu Lusi memiliki kapasitas dan kompetensi yang cukup,” jelas pria yang juga menjabat sebagai Kepala Bagian Hukum Setda Kota Bandung itu.

Baca Juga :  Simpan SS, Seorang Nelayan Di Bangkalan Diringkus Polisi

Sementara itu, Kepala Bagian Perekonomian Setda Kota Bandung, Asep Saeful Gufron mengatakan, segera menyiapkan Panitia Seleksi (Pansel) untuk mengisi kekosongan jabatan Direktur Utama PD Pasar Bermartabat.

“Untuk menentukan direktur definitif, kita sedang mempersiapkan tim seleksi sambil menunggu Pak Wali Kota pulang dari haji. Yang jelas tidak terlalu lama,” tutur Asep.

Pansel merupakan tim independen yang terdiri dari pakar ekonomi, hukum, akademisi, dan pakar kebijakan publik. Pansel inilah yang akan menyelenggarakan seleksi, mulai dari seleksi administrasi hingga tahap wawancara dengan Wali Kota Bandung.

“Jelas itu saya serahkan ke pansel. Kita tidak ikut campur dan intervensi. Itu yang menentukan pansel, tim akan memastikan yang terpilih menjadi Direktur PD Pasar Bermartabat adalah pribadi yang memiliki kompetensi, integritas, dedikasi. dan kapabilitas,” tegas Asep. (agil)

Berita Terkait

Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0
RS Kusuma Hospital Pamekasan Dituding Tak Berempati
Ditjenpas Beri Reward Pegawai Lapas Narkotika Pamekasan
Bupati Bangkalan Kerja Bakti Ke Kamal Naik Pickup
Dugaan Pungli Bansos di Tlanakan Pamekasan Disorot
DPRD Pamekasan Paripurna Peringati Hari Jadi Ke-495
Bupati Sampang: Membaca Kunci Kembangkan Daya Pikir
RSUD Smart Ucapkan Selamat Hari Jadi Pamekasan Ke-495

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 22:06 WIB

Wabup Bangkalan Dorong Transformasi Pengadaan Barjas Lewat e-Katalog 6.0

Kamis, 6 November 2025 - 16:29 WIB

Ditjenpas Beri Reward Pegawai Lapas Narkotika Pamekasan

Kamis, 6 November 2025 - 09:49 WIB

Bupati Bangkalan Kerja Bakti Ke Kamal Naik Pickup

Rabu, 5 November 2025 - 19:25 WIB

Dugaan Pungli Bansos di Tlanakan Pamekasan Disorot

Selasa, 4 November 2025 - 13:05 WIB

DPRD Pamekasan Paripurna Peringati Hari Jadi Ke-495

Berita Terbaru

Caption: konferensi pers, Kasat Reskrim Polres Pamekasan ungkap kasus pembunuhan pria dengan cara dibacok dan dibakar, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Pelaku Pembakaran Jasad Pria di Pamekasan Terungkap

Jumat, 7 Nov 2025 - 22:17 WIB

Caption: tiga tersangka kasus narkoba saat diamankan di Mako Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Sopir Ambulance dan Satpam RSUD Syamrabu Bangkalan Ditangkap Polisi

Jumat, 7 Nov 2025 - 09:40 WIB

Caption: jasad korban tampak dalam kondisi hangus terbakar dan penuh luka bacok, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Seorang Pria Ditemukan Tewas Terbakar di Pamekasan

Jumat, 7 Nov 2025 - 07:38 WIB