Azis Nurhamidin Isi Kekosongan Jabatan Kadispendukcapil Kab. Gorontalo

- Jurnalis

Selasa, 13 Agustus 2019 - 13:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Gorontalo (Nelson Pomalingo) saat melantik Azis Nurhamidin sebagai Kadispendukcapil Kab. Gorontalo.

Bupati Gorontalo (Nelson Pomalingo) saat melantik Azis Nurhamidin sebagai Kadispendukcapil Kab. Gorontalo.

Limboto, (regamedianews.com) – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo melantik Azis Nurhamiddin menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Gorontalo, Senin (12/08/19) sore kemarin. Pengambilan sumpah dan jabatan berlangsung di ruang madani Kantor Bupati Gorontalo.

Bupati Nelson dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Kabupaten Gorontalo telah mengusulkan beberapa nama untuk mengisi kekosongan Dukcapil Kabupaten Gorontalo, Usulan ini harus mendapat rekomendasi dari Dirjen Dukcapil bahkan Kementerian Dalam Negeri.

“Mekanisme itu sudah kami lalui dan Alhamdulillah dari tiga orang yang diusulkan, lahirlah satu orang dan hari ini dilantik”, kata Nelson.

Baca Juga :  210 Warga Palenggian Sampang Dapat BSPS Senilai Rp 4,2 Miliar

Kenapa pelantikan ini dipercepat ? Karena menurut Nelson, Kependudukan dan Catatan Sipil salah satu OPD yang banyak melakukan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami tidak ingin terhambat pelayanan dan hari ini kita lantik dan SK–nya diterima Jumat pekan kemarin”, tutur Nelson.

Oleh karena itu, Bupati Nelson berharap, pertama, kepercayaan yang diberikan Pemerintah Daerah mohon digunakan dengan baik.

Kedua, pelayanan disana segera action. Administrasi pencatatan sipil banyak sekali sehingga harapannya benar-benar melakukan pelayanan secara maksimal.

Baca Juga :  Peradilan Kasus Pembunuhan Warganya "Finis" Sementara, Ini Kata Ketua KKD Keerom

“Apalagi, kita sudah sepakat bersama bahwa tantangan tahun ini pelayanan Pemerintah Kabupaten Gorontalo harus naik tingkatan menjadi Hijau. Dan sepertinya, seluruh Opd harus maksimal”, harap Nelson.

Ia juga berharap, ada terobosan dan inovasi. Setiap terjadi pergantian pejabat bahkan berbeda dengan pejabat sebelumnya. “Ada terobosan, ada perubahan, dinamika berkembang,” Harap Nelson.

Perubahan ini kata Nelson, tupoksinya, sisi pengembangan SDM, kemitraannya. “Inilah perubahan-perubahan yang dilakukan”, tandasnya. (onal)

Berita Terkait

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot
Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan
Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis
MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat
Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang
Forkot Pamekasan Endus Aroma ‘Titipan’ Proyek di APBD 2025
Musrenbang Kedungdung, Alan Kaisan Tekankan Pemerintah Desa Kreatif dan Inovatif
Tepis Isu Negatif, Bupati Sampang Fokus Pembangunan Nyata di Robatal

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:39 WIB

Lecehkan Atlet, KBI Bangkalan Desak Ketua Pengprov Jatim Dicopot

Rabu, 28 Januari 2026 - 20:49 WIB

Blak-Blakan! Kades Waru Barat ‘Semprot’ PDAM Depan Bupati Pamekasan

Rabu, 28 Januari 2026 - 18:29 WIB

Resmi Dilaunching, SPPG Torjunan Komitmen Sajikan Menu Higienis

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:17 WIB

MUI Sampang Larang Haflatul Imtihan Diisi Hiburan Langgar Syariat

Selasa, 27 Januari 2026 - 23:42 WIB

Ra Mahfudz Proyeksikan Torjun Jadi Jantung Pemerintahan Sampang

Berita Terbaru

Caption: Petugas Perum Bulog Cabang Madura dan Dinas Perdagangan Sumenep, sosialisasi dan pengawasan langsung ke pasar, (dok. Kurdi Rega Media).

Ekonomi

Bulog Madura Siap Gelontorkan Minyakita di Pasar Rakyat

Rabu, 28 Jan 2026 - 17:07 WIB