Demo Tolak Kenaikan Iuran BPJS di Sampang Ricuh

Terlihat salah satu mahasiswa diseret oleh pihak kepolisian saat aksi unras tolak kenaikan iuran BPJS berlangsung ricuh.

Sampang, (regamedianews.com) – Puluhan mahasiswa dari PMII dan GMNI malakukan aksi tolak kenaikan iuran Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), Kamis (5/9/2019).

Pantauan regamedianews.com, aksi dilakukan didepan kantor DPRD Sampang. Namun, dalam aksi unjuk rasanya tersebut, beberapa mahasiswa terlihat adu fisik dengan aparat keamanan.

Pasalnya, puluhan mahasiswa yang berciri khas atribut biru ini meminta semua anggota DPRD setempat untuk menemui mereka (mahasiswa, red).

Terlihat permintaan para mahasiswa tak terkabulkan, lantaran hanya ada beberapa anggota DPRD yang keluar untuk menemui para pendemo.

Sekedar diketahui, beberapa video kericuhan antara mahasiswa dengan aparat keamananan (polisi) saat melakukan aksi penolakan iuran kenaikan BPJS viral di media sosial. (adi/har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *