Kota Blitar, (regamedianews.com) – Pemerintah Kota Blitar mengadakan Bimbingan Kewirausahaan kepada Anggota Korpri Kota Blitar yang purna tugas tahun 2019. Sebagai rasa tanggung jawab kepada pegawai dan keluarganya maka Pemkot Blitar melaksanakan binbingan, tentang bagaimana cara berusaha yang diadakan di Balai Kota Koesoemo Wicitro Kota Blitar, Senin (16/09/2019).
“Tujuan digelarnya kegiatan ini yakni untuk meningkatkan kesejahteraan anggota Korpri dan keluarganya serta untuk memberikan bekal kepada anggota Korpri yang purna tugas agar tetap aktif, kreatif, bekal kesehatan dan motivasi diri”, jelas Sekretaris DP Korpri Kota Blitar, Priyo Suhartono.
Lanjut Priyo menyampaikan, peserta bimbingan kewirausahaan berjumlah kurang lebih 180 peserta dari para anggota Korpri Kota Blitar yang terdiri 128 ASN yang purna tugas tahun 2019 serta didampingi para pengelola kegawaian dari OPD masing-masing.
“Dalam acara ini, disamping penyerahan beasiswa kepada putra-putri anggota Korpri yang purna tugas, juga kepada ASN yang purna tugas akan diberikan bantuan tali asih yang bersumber dari kas Korpri”, imbuhnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Blitar Rudy Wijonarko sekaligus sebagai Ketua DP Korpri Kota Blitar dalam sambutannya menyampaikan, purna tugas merupakan suatu hal yang harus disyukuri, berarti saudara-saudara telah menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.
“Tidak semua ASN bisa menyelesaikan sampai purna tugas ini, karena suatu hal, akan tetapi bapak dan ibu bisa sampai finish dan harus kita nikmati dengan sebaik-baiknya”, jelas Rudy.
Adapun bimbingan kegiatan yang sesuai bakat dan minatnya serta usaha yang di inginkan. Dikarnakan masing masing pegawai yang purna tugas tidak sesuai profesinya.
“Bagi para ASN yang purna tugas pasti mengalamai perubahan, karena biasaya tiap hari harus ke kantor dan setelah purna tugas menjalani aktifitasnya di rumah. Tentunya dengan kegiatan dimaksudkan agar setelah purna tugas bisa adaptasi sesuai kegiatannya,” pungkas Rudy. (Mst/Hms,Adv)