Polemik Pilkades Panggung, Komisi I DPRD Sampang Akan Panggil Camat dan P2KD

- Jurnalis

Kamis, 24 Oktober 2019 - 16:41 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bacakades Panggung (Mat Tinggal) bersama pendukungnya saat mendatangi Komisi I DPRD Kabupaten Sampang.

Bacakades Panggung (Mat Tinggal) bersama pendukungnya saat mendatangi Komisi I DPRD Kabupaten Sampang.

Sampang, (regamedianews.com) – Polemik yang terjadi pada tahapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Desa Panggung, Kecamatan Sampang, Kabupaten Sampang meski penetapan Calon Kepala Desa (Cakades) sudah selesai, nampaknya terus berlanjut.

Pendaftar Bakal Calon Kepala Desa (Bacakades) Panggung (Mat Tinggal) mengadu ke Komisi I DPRD setempat, terkait nasib dirinya yang menurutnya hingga kini terkatung-katung dan belum menemukan titik terang.

Mat Tinggal menjelaskan, kedatangan pihaknya ke Komisi I guna memberikan keterangan kronologis pencalonan dirinya yang di indikasi ada permainan yang dilakukan oleh oknum P2KD Desa setempat, hingga dirinya dianggap gugur mengikuti kontestasi Pilkades tersebut.

“Kedatangan ke Komisi I ini untuk mengadukan nasib saya di kontestasi Pilkades Panggung. Karena berkas pendaftaran Bacakades saya ditolak oleh P2KD pada saat penetapan Cakades tanggal 14 Oktober lalu, tanpa ada pemberitahuan terlebih dahulu terkait kekurangan berkas yang ada”, kata Mat Tinggal, Kamis (24/10/2019).

Baca Juga :  Uji Berkala Kendaraan Bermotor di Dishub Bangkalan Belum Maksimal, Ini Alasannya

Lebih lanjut Mat Tinggal mengatakan, pendaftaran dirinya ke P2KD pada hari penutupan. Tapi, menurutnya pada saat pendaftaran berkas yang sudah diteliti dan juga dicontreng oleh P2KD semuanya lengkap tanpa ada permintaan apa-apa.

“Saya sudah 3 kali nyalon di Pilkades dan pada saat mengantarkan berkas pendaftaran ke P2KD diterima. Namun, tidak ada keterangan permintaan apa-apa. Baru kali ini berkas saya ditolak gara-gara nama orang tua di ijazah dan akte kelahiran tidak sama. Dengan adanya berkas ketidak samaan ini P2KD tidak menjelaskan dan memberikan kesempatan untuk memperbaikinya”, tuturnya.

Mat Tinggal menduga, tahapan Pilkades Panggung itu banyak kejanggalan yang terjadi. Pertama, selama proses pendaftaran tidak ada Peraturan Bupati yang disosialisasikan oleh P2KD. Dan juga sebagian dari P2KD mengaku tidak ada yang mengetahui terkait Perbup itu.

Baca Juga :  Bansos TNI Hiasi Pembukaan TMMD Ke-117 di Sampang

“Pada saat pendaftaran, saya disuruh sama Camat untuk surat keberatan atas keputusan yang dilakukan P2KD. Tapi, hingga kini belum ada kejelasan. Artinya, saya sudah tiga kali mencalonkan diri sebelumnya tidak ada masalah, namun baru kali ini saja”, pungkasnya.

Sementara Ketua Komisi I DPRD Sampang H.Nasafi mengatakan, pihaknya belum memberikan kesimpulan terkait polemik Pilkades Panggung. Tapi, menurutnya seharusnya P2KD menyampaikan apa saja berkas yang kurang pada pendaftar Bacakdes. Tidak hanya itu, pihaknya hari Senin mendatang akan melakukan pemanggilan terhadap P2KD, Camat dan Tim Independen.

“Kami jadwalkan pemanggilan P2KD, Camat dan Tim Independen pada Senin mendatang terkait polemik yang terjadi saat ini, mulai dari tes tulis, wawancara dan juga tahapan pendaftaran yang terjadi di Desa Panggung”, pungkasnya. (adi/har)

Berita Terkait

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7
Buntut Kasus RS Nindhita, DPRD Sampang Didemo
MUI Sampang Imbau Masyarakat: Tahun Baru Tanpa Euforia

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:13 WIB

Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Selasa, 30 Desember 2025 - 10:39 WIB

Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya

Senin, 29 Desember 2025 - 20:34 WIB

Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7

Berita Terbaru

Caption: dua pelaku curanmor inisial AA dan ZA tengah diperiksa penyidik Satreskrim, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Hukum&Kriminal

Dua Bandit Motor Asal Camplong Berhasil Diringkus

Kamis, 1 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: suasana saat berlangsungnya doa bersama yang digelar Rutan Sampang untuk korban bencana Aceh dan Sumatera, (dok. foto istimewa).

Sosial

Napi Rutan Sampang Doakan Korban Bencana Aceh-Sumatera

Rabu, 31 Des 2025 - 16:36 WIB

Caption: penandatanganan SK Bupati Bangkalan tentang rotasi jabatan pejabat strategis Pemkab Bangkalan, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Des 2025 - 12:11 WIB