Warga Soroti Camat Kluet Tengah Jarang Ditempat dan Tidak Menetap

- Jurnalis

Kamis, 28 Mei 2020 - 12:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rumah dinas dan kantor Camat Kluet Tengah, Aceh Selatan.

Rumah dinas dan kantor Camat Kluet Tengah, Aceh Selatan.

Aceh Selatan, (regamedianews.com) – Sebagian warga Kecamatan Kluet Tengah, Aceh Selatan, menyorot keberadaan camat setempat Darman yang jarang di tempat.

Menurut mereka, selama menjabat, Camat Kluet Tengah Darman belum pernah menetap di Menggamat ibukota Kecamatan Kluet Tengah atau setidaknya dalam wilayah administrasi kecamatan di pedalaman Aceh Selatan itu.

Sebaliknya, Darman hanya memilih tempat tinggal di Gampong Air Berudang kecamatan Tapaktuan yang berjarak lebih dari 50 Km dari Meunggamat.

“Padahal setahu kami rumah dinas secara sewa tersedia untuk Beliau di ibukota kecamatan,” kata beberapa warga yang enggan disebutkan identitasnya.

Baca Juga :  Selaraskan Program, DPP LMC Gelar Silaturahmi Dengan Rektor UTM

Akibat yang bersangkutan tidak ada di tempat, sedikitnya dapat mengganggu atau mengurangi pelayanan langsung kepada masyarakat.

“Bagaimana mungkin bisa optimal, tiap hari pulang pergi melewati jalan pegunungan lagi, padahal lebih ideal camat tetap tinggal di tempat tugas,” kata salah seorang aktifis yang juga tokoh masyarakat Kluwat.

Camat Kluet Tengah Darman yang dikonfirmasi awak media membenarkan dirinya tidak tinggal di tempat tugas atau wilayah Kluet Tengah.

Baca Juga :  Wabup Sampang: Partisipasi LSM Sangat Dibutuhkan Demi Kemajuan Daerah

“Mengenai adanya sorotan, itu hal biasa lagi pun hanya satu orang,” katanya,” ujarnya saat dikonfirmasi melalui jejaring telepon selulernya, Rabu (27/5/20).

Sebelumnya, Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Kluet Tengah Mukhlis yang dikonfirmasi wartawan mengakui adanya sorotan dari warga atas ketidak hadiran camat 1×24 jam di wilayah itu.

Bahkan dirinya sudah menyarankan agar camat tinggal saja di Meunggamat, agar tidak disorot masyarakat.

“Saran saya tidak sedikitpun bernuansa politis, tapi untuk kemajuan Kluet Tengah,” kata Mukhlis. (Asmar Endi)

Berita Terkait

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama
Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:33 WIB

Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:52 WIB

DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Senin, 5 Januari 2026 - 18:38 WIB

Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama

Senin, 5 Januari 2026 - 12:39 WIB

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Berita Terbaru

Caption: Mako Kepolisian Resor Sampang, Jl.Jamaluddin No.02, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Cek Disini…! Daftar Motor Hasil Ungkap Polres Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 19:27 WIB

Caption: Juhari diwawancara awak media, usai dilantik sebagai anggota DPRD Sampang Fraksi Partai NasDem, (dok. Harry Rega Media).

Politik

Menang di MA, Juhari Sah Duduki Kursi DPRD Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 16:28 WIB

Caption: dua spesialis pencurian sepeda motor inisial S dan AS, digelandang penyidik Satreskrim Polres Sampang, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Rabu, 7 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: tidak perlu antre ke rumah sakit, masyarakat Sampang bisa menggunakan aplikasi Mobile JKN untuk daftar berobat (dok. Harry Rega Media).

Kesehatan

Berobat Ke RSUD Sampang Kini Bisa Daftar Online

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:32 WIB