Bagi Yang Minat !!! Ada Kuliah Daring Gratis di Kecamatan Labuhanhaji Aceh Selatan

- Jurnalis

Senin, 27 Juli 2020 - 02:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Fasilitas Daring gratis di kantor Kecamatan Labuhanhaji, Aceh Selatan.

Fasilitas Daring gratis di kantor Kecamatan Labuhanhaji, Aceh Selatan.

Aceh Selatan || Rega Media News

Sejak Camat Labuhanhaji membuat program penyediaan WiFi dan tempat kuliah secara Daring (Dalam Jaringan)/online secara gratis bagi mahasiswa-mahasiswi di seputaran Kecamatan Labuhanhaji, terdapat beberapa perkembangan menarik.

Salah satunya dari Politeknik Aceh Selatan (Poltas) melalui Program Studi Teknik Komputer menyampaikan, sebuah apresiasi sekaligus menawarkan memberikan pelatihan secara gratis bagi mahasiswa-mahasiswi yang belum mahir menggunakan aplikasi Zoom, Google Meet dan lainnya.

Ketua Program Study Teknik Komputer Poltas, Khairuman menyampaikan dukungan penuh Poltas bagi program ini.

“Kita telah menyiapkan beberapa Dosen Poltas sebagai Pemateri Pelatihan. Kita berharap dengan adanya pelatihan ini menjadikan mahasiswa-mahasiswi bisa lebih siap dan menguasai teknis kuliah daring,” ungkapnya.

Baca Juga :  Diklaim Dukung Capres Nomor Urut 1, Presiden K-Conk Mania Geram

Khairuman menambahkan, sambutan sangat luar biasa dimana semula ditargetkan hanya 20 peserta pelatihan setiap hari minggunya, kali ini telah mendaftar 38 orang.

“Untuk perdana, hari Minggu 26 Juli 2020, semua yang telah mendaftar kita fasilitasi secara maksimal. Untuk hari Minggu depan kita berharap terus ada yang mendaftar,” ungkap Khairuman.

Sementara itu Camat Labuhanhaji Gusmawi Mustafa menyampaikan terima kasih atas dukungan banyak pihak atas pelaksanaan program ini, karena manfaatnya langsung dirasakan oleh para mahasiswa maupun mahasiswi.

Baca Juga :  Tak Quorum, Paripurna DPRD Bangkalan Sempat Di Skorsing 30 Menit

“Kita tidak hanya melayani adik-adik mahasiswa-mahasiswi dari Kecamatan Labuhanhaji, namun banyak juga dari Kecamatan Labuhanhaji Barat dan Labuhanhaji Timur ikut sebagai peserta Pelatihan. Bukan saja itu, untuk pemanfaatan fasilitas kuliah daring di Aula Lt.2 kantor Camat Labuhanhaji, mulai digunakan dari 3 kecamatan” ungkapnya.

Gusmawi menambahkan, fasilitas yang disiapkan seperti kopi, gula, teh, air mineral dapat diseduh langsung.

“Kita sedang usahakan sebanyak 25 laptop yang standby di ruangan kuliah daring siap digunakan adik-adik yang belum memilikinya,” pungkas Gusmawi. (Asmar Endi)

Berita Terkait

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama
Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Senin, 5 Januari 2026 - 18:38 WIB

Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama

Senin, 5 Januari 2026 - 12:39 WIB

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:08 WIB

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Jumat, 2 Januari 2026 - 18:48 WIB

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan

Berita Terbaru

Caption: Juhari diwawancara awak media, usai dilantik sebagai anggota DPRD Sampang Fraksi Partai NasDem, (dok. Harry Rega Media).

Politik

Menang di MA, Juhari Sah Duduki Kursi DPRD Sampang

Rabu, 7 Jan 2026 - 16:28 WIB

Caption: dua spesialis pencurian sepeda motor inisial S dan AS, digelandang penyidik Satreskrim Polres Sampang, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Satu Persatu Bandit Motor Sampang Diringkus

Rabu, 7 Jan 2026 - 08:08 WIB

Caption: tidak perlu antre ke rumah sakit, masyarakat Sampang bisa menggunakan aplikasi Mobile JKN untuk daftar berobat (dok. Harry Rega Media).

Kesehatan

Berobat Ke RSUD Sampang Kini Bisa Daftar Online

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:32 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Selasa, 6 Jan 2026 - 16:07 WIB

Caption: Sekretaris Satgas MBG Kabupaten Sampang, Sudarmanta, saat diwawancara awak media, (dok. foto istimewa).

Daerah

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Jan 2026 - 14:04 WIB