Sumringah, Wartawan Rega Media News Mulai Cairkan BLT Subsidi Gaji Dari Kemnaker

- Jurnalis

Kamis, 17 September 2020 - 13:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi pencairan dana

Ilustrasi pencairan dana

Sampang || Rega Media News

Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), pada Rabu (16/9/20), mulai mentransfer dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) tahap III dua bulan sekaligus sebesar Rp.1,2 juta ke rekening masing-masing penerima.

Para penerima adalah karyawan perusahaan yang gajinya dibawah lima juta rupiah, dan masih aktif didaftarkan oleh perusahaan sebagai peserta BPJS ketenagakerjaan, hingga bulan Juni 2020.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seperti beberapa karyawan tetap PT. Rega Media Universal, sebagai perusahaan yang menaungi media online Rega Media News, hari ini mulai merasakan kucuran dana tersebut.

Hariyanto, pria yang sudah empat tahun mengabdi di perusahaan media berkantor pusat di Sampang ini menuturkan, dirinya telah menerima bantuan tersebut langsung ke rekeningnya.

Baca Juga :  Anggaran Reses Anggota DPRD Sampang Hampir 9 Juta

“Ya Alhamdulilah, hari ini sudah masuk ditransfer langsung ke rekening yang didaftarkan perusahaan,” ujarnya, Kamis (17/9).

Tak hanya itu, beberapa wartawan didaerah juga merasakan hal tersebut, mereka yang sudah menjadi bagian dari perusahaan juga merasakan hal yang sama.

Sementara Direktur PT. Rega Media Universal Mohammad Fauzan membenarkan, hari ini para karyawan yang ada dibawah naungan perusahaannya, sudah mulai menerima manfaat dari bantuan yang telah di gelontorkan oleh pemerintah.

Baca Juga :  Petugas Perbatasan Atinggola Diduga Lakukan Pungli Kepada Penumpang

“Benar, mereka hari ini sudah menerima bahkan ada yang sudah dicairkan,” ujarnya.

Namun menurut Fauzan, ada juga sebagian yang melaporkan belum menerima, oleh sebab itu dirinya akan mendata kembali untuk melakukan komunikasi dengan pihak BPJS Ketenagakerjaan.

“Ada juga tadi lapor belum masuk, ini akan kita data untuk dikomunikasikan apa penyebabnya,” imbuhnya.

Berdasarkan data dari Kumnaker ada sembilan juta penerima yang saat ini sudah mulai menerima aliran dana tersebut.

Rinciannya adalah untuk tahap 1 sebanyak 2,5 juta penerima, tahap 2 sebanyak 3 juta penerima dan tahap 3 sebanyak 3,5 juta penerima. (adi/har)

Berita Terkait

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa
Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba
Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu
Catat !, Operasi Patuh di Sampang Dimulai
Rutan Sampang Siapkan Program Keagamaan
Senam Sehat Bersama PIPAS Jawa Timur
100 Pecandu Narkoba Ikut Program Rehabilitasi
Kuatkan Kredibilitas Jurnalis, Songsong Pamekasan Maju

Berita Terkait

Selasa, 15 Juli 2025 - 22:46 WIB

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa

Selasa, 15 Juli 2025 - 20:35 WIB

Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba

Senin, 14 Juli 2025 - 16:06 WIB

Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu

Minggu, 13 Juli 2025 - 19:17 WIB

Rutan Sampang Siapkan Program Keagamaan

Sabtu, 12 Juli 2025 - 22:18 WIB

Senam Sehat Bersama PIPAS Jawa Timur

Berita Terbaru

Caption: Muhamad Sulistiyo, sosialisasikan bahaya narkoba kepada siswa baru SMKN 3 Pamekasan yang mengikuti kegiatan MPLS.

Daerah

Narkoba Menghancurkan Generasi Penerus Bangsa

Selasa, 15 Jul 2025 - 22:46 WIB

Caption: berlangsungnya sosialisasi P4GN kepada pelajar SMAN 3 Sampang saat MPLS, (dok. regamedianews).

Daerah

Pelajar Sampang Dicekoki Edukasi Tentang Narkoba

Selasa, 15 Jul 2025 - 20:35 WIB

Caption: terlihat semangat pelajar mengikuti TechnoFest 2025, dilaksanakan di Aula Sirojuddin Universitas Islam Madura (UIM).

Ragam

TechnoFest 2025 Jadi Wadah Literasi Digital

Selasa, 15 Jul 2025 - 08:43 WIB

Caption: penerima bantuan becak listrik dari Presiden RI Prabowo, hendak keluar dari halaman Kantor Pemkab Sampang, (dok. regamedianews).

Nasional

Warga Sampang Dapat Becak Listrik Dari Prabowo

Senin, 14 Jul 2025 - 20:47 WIB

Caption: Kapolres Bangkalan AKBP Hendro Sukmono, pasang pita tanda dimulainya Operasi Patuh Semeru 2025, (sumber foto: Humas Polres Bangkalan).

Daerah

Ops Patuh, Polres Bangkalan Incar Pelat Nomor Palsu

Senin, 14 Jul 2025 - 16:06 WIB