Didampingi Keluarga Dan Tokoh Masyarakat, Pemilik Akun Allby Madura Menyerahkan Diri Ke Polres Sampang

- Jurnalis

Selasa, 6 Oktober 2020 - 05:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemilik akun Allby Madura didampingi tokoh masyarakat saat tiba di Mapolres Sampang

Pemilik akun Allby Madura didampingi tokoh masyarakat saat tiba di Mapolres Sampang

Sampang || Rega Media News

Setelah sempat mengundang reaksi massa akhirnya pemilik akun Allby Madura menyerahkan diri ke Mapolres Sampang pada Selasa dini hari (6/10/20).

Kedatangan pemilik Akun bernama asli Sya’roni tersebut didampingi pihak keluarga dan beberapa tokoh masyarakat seperti Kepala Desa Bira Timur H.Fathurrohman dan Kades Karang Anyar Ketapang H.Sapra’e.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Suadi salah satu pendamping yang turut hadir ke Mapolres Sampang mengatakan bahwa dirinya datang mengantar untuk mendampingi yang bersangkutan.

“Kita jam 2 td sampe, untuk menyerahkan diri sebagai bentuk tanggung jawab,” ujarnya.

Baca Juga :  Terdakwa Kasus Pembunuhan Paman di Sampang Divonis 20 Tahun Penjara

Sebelum berangkat menuju Mapolres Sampang pemilik akun Allby Madura juga telah menulis permintaan maaf di akun facebooknya.

Dalam tulisannya dirinya berpamitan untuk menjalani proses hukum sebagai wujud tanggung jawab sebagai warga negara Indonesia yang baik, dirinya juga memohon maaf kepada pihak keluarga Pondok Pesantren Miftahul Ulum Karang Durin atas apa yang telah dilakukan selama ini.

“Kepada yang terhormat keluarga besar guru besar Gus Fauzan Zaini dan Gus Khoiron Zaini sebagai pengasuh PP Karang Durin, dan simpatisan, kami yang hina ini mohon maaf yang sebesar-besarnya atas komentar yang sangat menyinggung,” tulisnya.

Baca Juga :  Wajah Mirip Selingkuhan, Bayi Tak Berdosa di Bandar Lampung Dibunuh Dicekoki Ramuan

Dalam sebagian tulisannya itupun Sya’roni mengaku sangat menyesal karena telah menulis komentar yang telah memantik amarah dari alumni

“Kami sangat menyesal dengan apa yang kami tulis sebagai komentar itu,” lanjutnya.

Allbypun menjelaskan, kenapa dirinya tidak langsung memberikan klarifikasi saat itu kepada pihak pesantren, dirinya mengaku sedang dalam situasi yang tidak memungkinkan.

Sementara hingga berita ini ditulis belum ada pernyataan resmi dari pihak Polres Sampang terkait hal tersebut.(adi/har/zan)

Berita Terkait

Dua Jambret Bangkalan Ditangkap
Polisi: Proses Hukum Bang Alief Sesuai Mekanisme
Kasus Pembacokan Petugas SPBU di Sampang Buram
Disebut ‘Papancuri’, Kadis PMD Gorut Lapor Polisi
Polres Bangkalan Ungkap Kasus Tilap Mobil
Menipu, Pria Pamekasan Ini Bermodus Ngaku Stafsus Mabes Polri
Pencuri Barang Antik Museum Bangkalan Terungkap
Seorang Ibu & Anak di Bangkalan Ditahan Polisi

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 09:19 WIB

Dua Jambret Bangkalan Ditangkap

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 19:40 WIB

Kasus Pembacokan Petugas SPBU di Sampang Buram

Kamis, 23 Oktober 2025 - 18:59 WIB

Disebut ‘Papancuri’, Kadis PMD Gorut Lapor Polisi

Kamis, 23 Oktober 2025 - 14:35 WIB

Polres Bangkalan Ungkap Kasus Tilap Mobil

Kamis, 23 Oktober 2025 - 12:33 WIB

Menipu, Pria Pamekasan Ini Bermodus Ngaku Stafsus Mabes Polri

Berita Terbaru

Caption: petugas damkar tampak dibantu personel TNI, memadamkan api yang menghanguskan rumah warga Desa Tambak, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Rumah Warga Sampang Hangus Jadi Arang

Selasa, 28 Okt 2025 - 14:02 WIB

Caption: aksi mahasiswa pantura saat demo di depan Kantor Disdikbud Pamekasan dijaga ketat aparat kepolisian, (dok. regamedianews).

Daerah

Mahasiswa Pantura Geruduk Disdikbud Pamekasan

Selasa, 28 Okt 2025 - 12:19 WIB

Caption: dua jambret kalung emas digelandang anggota Satreskrim Polres Bangkalan, (dok. regamedianews).

Hukum&Kriminal

Dua Jambret Bangkalan Ditangkap

Selasa, 28 Okt 2025 - 09:19 WIB

Caption: Komisi II DPRD Pamekasan saat meninjau langsung pengerjaan proyek SIHT, (dok. regamedianews).

Daerah

Komisi II DPRD Pamekasan Sidak Pembangunan SIHT

Senin, 27 Okt 2025 - 21:53 WIB