4 Desa di Sampang Dapat Bantuan Air Bersih, Warga: Terima Kasih PWS

- Jurnalis

Rabu, 7 Oktober 2020 - 02:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dokumentasi Persatuan Wartawan Sampang (PWS): pemberangkatan armada tangki truk berisikan air bersih, berpose dengan Forkopimcam Torjun, droping air ke masjid dan kepada masyarakat.

Dokumentasi Persatuan Wartawan Sampang (PWS): pemberangkatan armada tangki truk berisikan air bersih, berpose dengan Forkopimcam Torjun, droping air ke masjid dan kepada masyarakat.

Sampang || Rega Media News

Tersenyum sumringah dan ucapan terima kasih terlontarkan dari warga 4 desa di Kabupaten Sampang, setelah melihat kedatangan Persatuan Wartawan Sampang (PWS) dengan iringan truk tangki berisikan air bersih.

Moment dalam memperingati Hari Ulang Tahun PWS yang ke-6 tidak dimanfaatkan secara sia-sia, melainkan melakukan kegiatan bhakti sosial pendistribusian air bersih kepada warga yang mengalami kering kritis ditengah pandemi covid-19.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seperti yang diungkapkan Munawi, salah satu Kepala Dusun Bungor Desa Rohayu, Kecamatan Kedungdung, Kabupaten Sampang, mengaku sangat bersyukur atas bantuan berupa air bersih yang diberikan oleh Persatuan Wartawan Sampang (PWS).

“Saya mewakili Kepala Desa dan warga Dusun Bungor, Desa Rohayu, mengucapkan terima kasih banyak kepada PWS atas bantuan air bersih yang telah diberikan, karena selama musim kemarau kami sangat kekurangan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari,” ungkapnya, Selasa (6/10/20).

Baca Juga :  Apes, Terduga Maling Motor Di Banyuates Dihajar Massa

Munawi juga mengungkap, pihaknya berharap bantuan droping air bersih tidak berhenti sesaat, melainkan terus berjalan selama musim kemarau. Karena di desanya, terutama di dusun yang ditempat termasuk wilayah kering kritis, terlebih saat musim kemarau berkepanjangan.

“Kami berharap kepada Pemkab Sampang terutama dinas terkait, juga ada perhatian khusus kepada kami disaat musim kemarau, terutama dalam hal bantuan air bersih. Kami juga ucapkan selamat HUT PWS yang ke-6, semoga semakin solid dan profesional dalam menjalankan tugas sebagai organisasi yang menampung sejumlah wartawan/media di Sampang,” ucapnya.

Hal senada juga dikatakan Kepala Desa Petarongan Sukri, ia mengucapkan banyak terima kasih kepada PWS atas bantuan air bersih yang diberikan kepada warganya, dan fasilitas umum khususnya tempat ibadah seperti masjid.

Baca Juga :  KKN 66 UTM Buat Produk Home Made

“Bantuan air bersih ini sangat bermanfaat kepada warga kami. Selain itu, kami juga arahkan bantuan ini ke salah satu masjid yang kekurangan air, agar para jama’ah yang hendak sholat lebih mudah dan mensucikan diri dari hadast kecil (wudhu’). Namun, saya juga berharap ada bantuan air bersih lagi, karena masih ada warga dibeberapa dusun terdampak kekeringan masih belum terpenuhi,” pungkasnya.

Sekedar diketahui, sebelum melakukan droping air bersih dari PWS, telah menggelar acara peringatan HUT PWS yang ke-6, berlokasi di Taman Bahari Kota Sampang, dihadiri Forkopimda. Selanjutnya melakukan droping air bersih ke 4 desa di 3 wilayah kecamatan terdampak kekeringan, diantaranya Desa Petarongan, Dulang, Apa’an dan Rohayu. (red)

Berita Terkait

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat
LSM Walihua Soroti Proyek Refitalisasi SMKN Model Gorontalo
ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Polusi Udara Ancam Warga
DPMD Pamekasan Siapkan PAW dan Pilkades 9 Desa
Badko HMI Jatim Kecam Perilaku Gus Elham ‘Cium Anak Kecil’
Pengerjaan Refitalisasi SMKN Model Gorontalo Lamban
Akhir Tahun 2025, PAD Pamekasan Tembus 81,76%
65 Pejabat Pemkab Sampang Dirotasi, Berikut Namanya !

Berita Terkait

Sabtu, 15 November 2025 - 23:08 WIB

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat

Sabtu, 15 November 2025 - 20:56 WIB

LSM Walihua Soroti Proyek Refitalisasi SMKN Model Gorontalo

Sabtu, 15 November 2025 - 11:34 WIB

ESP PLTU Anggrek Bermasalah, Polusi Udara Ancam Warga

Sabtu, 15 November 2025 - 09:05 WIB

DPMD Pamekasan Siapkan PAW dan Pilkades 9 Desa

Jumat, 14 November 2025 - 22:18 WIB

Badko HMI Jatim Kecam Perilaku Gus Elham ‘Cium Anak Kecil’

Berita Terbaru

Caption: anggota Polres Sampang saat berada di lokasi ditemukannya Moh Ghibran, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Polisi Datangi TKP Tewasnya Bocah Sampang

Minggu, 16 Nov 2025 - 21:35 WIB

Caption: warga mengevakuasi korban dari sungai Dusun Tase'an Desa Paseyan, (dok. regamedianews).

Peristiwa

Bocah Sampang Ditemukan Meninggal di Sungai

Minggu, 16 Nov 2025 - 16:24 WIB

Caption: Kalapas Narkotika Pamekasan Kusnan, memberikan arahan kepada para narapidana yang resmi bebas, (dok. foto istimewa).

Daerah

64 Napi Narkotika Pamekasan Bebas Bersyarat

Sabtu, 15 Nov 2025 - 23:08 WIB

Caption: Ketua DPW Partai NasDem Jatim Lita Machfud Arifin, sampaikan sambutannya saat konsolidasi dengan DPD Partai NasDem Sampang, (dok. regamedianews).

Politik

DPW NasDem Jatim Perkuat Basis Partai di Daerah

Sabtu, 15 Nov 2025 - 19:47 WIB