Bupati Bangkalan Setujui PTM Dengan Catatan Disiplin Prokes

- Jurnalis

Senin, 16 November 2020 - 21:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bangkalan (R. Abd. Latif Amin Imron).

Bupati Bangkalan (R. Abd. Latif Amin Imron).

Bangkalan || Rega Media News

Bupati Bangkalan R. Abdul Latif Amin Imron menyetujui Pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM), jenjang PAUD, TK, SD dan SMP di Kabupaten Bangkalan, Madura.

Keputusan itu menurut Ra Latif sapaan akrabnya, berdasarkan hasil keputusan Rapat Koordinasi Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangkalan pada Hari kamis tanggal 12 November 2020.

“Pada prinsipnya permohonan PTM yang di ajukan Dinas terkait disetujui tapi dengan sejumlah catatan,” kata Ra Latif dalam surat edarannya, Senin (16/11/20).

Baca Juga :  Mapolres Sampang Didatangi Rombongan Kiai Dan Ulama', Ada Apa Ya ?

Menurutnya, uji coba pelaksanaan sekolah Tatap muka jenjang PAUD, TK, SD dan
SMP hanya dilaksanakan pada delapan kecamatan yang saat ini dalam status Zona Kuning.

“Kemudian sebelum pelaksanaan uji coba sekolah tatap muka, masing-masing
UPTD Dinas Pendidikan harus berkoordinasi dengan Satgas Penanganan Covid-19 di kecamatan masing-masing,” ucapnya.

Selain itu, pihak sekolah wajib menerapkan SOP Protokol Kesehatan secara ketat terhadap tenaga pendidik dan peserta didik. Lalu pihak Dinas Pendidikan Kabupaten harus melakukan monitoring dan evaluasi secara berkala terhadap pelaksanaan uji coba sekolah tatap muka.

Baca Juga :  Setiap Tahun, Guru Berstatus PNS Di Bangkalan Alami Penurunan

“Dan melaporkan hasil pelaksanaannya kepada Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bangkalan, apabila ditemukan indikasi ataupun pelanggaran terhadap protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 dilingkungan sekolah, maka Satgas Covid-19 Kabupaten Bangkalan akan menghentikan kegiatan pembelajaran tatap muka tersebut,” terangnya. (sfn/sms)

Berita Terkait

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga
Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun
Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi
Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong
Empat Puskesmas di Pamekasan Temukan Suspek Chikungunya
Pemkab Pamekasan Matangkan Penyambutan Valen D’Academy 7

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 18:48 WIB

Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:03 WIB

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Rabu, 31 Desember 2025 - 19:01 WIB

Ra Mahfud Imbau Warga Sampang Sambut Tahun 2026 Dengan Santun

Rabu, 31 Desember 2025 - 12:11 WIB

Jelang 2026, Puluhan Pejabat Pemkab Bangkalan Dirotasi

Rabu, 31 Desember 2025 - 10:01 WIB

Sambut 2026, Polantas Sampang Larang Konvoi dan Knalpot Brong

Berita Terbaru

Caption: anggota Polsek Kedungdung saat mengevakuasi almarhum Muhar ke rumah duka, (sumber foto: Humas Polres Sampang).

Peristiwa

Kakek di Sampang Ditemukan Meninggal di Dalam Masjid

Jumat, 2 Jan 2026 - 11:17 WIB

Caption: Ketua Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Kabupaten Bangkalan, Abd Kholik, (dok. Syafin, Rega Media).

Daerah

PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar

Jumat, 2 Jan 2026 - 09:03 WIB

Caption: Kasi Humas Kepolisian Resor Sampang AKP Eko Puji Waluyo, saat diwawancara awak media di ruangan kerjanya, (dok. Harry, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Bogem Nelayan Pamekasan, Pria di Sampang Diamankan Polisi

Kamis, 1 Jan 2026 - 21:49 WIB