Satu Pegawai Pemkab Bangkalan Positif Covid-19

- Jurnalis

Kamis, 3 Desember 2020 - 17:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi

Ilustrasi

Bangkalan || Rega Media News

Kasus positif covid-19 di Kabupaten Bangkalan bertambah. IS (24) wanita pegawai tidak tetap di salah satu instansi Pemkab Bangkalan dinyatakan positif covid-19 berdasarkan hasil swab yang dilakukan di RSUD Syamrabu, Selasa (1/12) kemarin.

Juru bicara Satgas Covid-19 Bangkalan, Agus Zein menjelaskan, awalnya IS merasakan demam dan terganggunya indra pembau (penciuman), hingga ia memeriksakan diri ke rumah sakit dan dilakukan swab test..

Baca Juga :  Diterima Sekjen KemenPUPR, Bupati Sampang Bahas Pembangunan Srepang

“Saat ini IS melaksanakan isolasi mandiri di rumahnya dengan perawatan tenaga kesehatan,” ujarnya, Kamis (3/12/20).

Atas kasus tersebut, menurutnya, Satgas Covid-19 Kabupaten Bangkalan mengambil langkah tracing terhadap seluruh karyawan di instansi IS bekerja.

“Apabila dari hasil tracing ditemukan ada yang reaktif, maka akan langsung dilakukan swab test,” terangnya.

Selain itu, Agus mengatakan, Satgas sudah melakukan penyemprotan disinfektan di seluruh ruangan dalam gedung.

Baca Juga :  Ponpes Sumber Anom Opening Toko Bangunan di Proppo

Ia juga menambahkan, sehubungan instansi tempat IS bekerja tersebut bukan pelayanan public, maka belum akan dilakukan penutupan sementara sambil menunggu hasil tracing selesai.

“Apabila hasil tracing ditemukan banyak pegawai yang terpapar positif maka tindakan selanjutnya akan diputuskan sesuai kebutuhan,” ungkapnya.

Pihaknya juga mengimbau kepada seluruh khalayak dihimbau agar tetap selalu waspada dengan cara menjaga kesehatan dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. (sfn/sms)

Berita Terkait

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data
Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”
Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam
Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo
Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah
Dandim Sumenep Tegaskan Pengawasan Ketat Program MBG
Perkuat Basis, 600 Muslimat NU Kedungdung Dikukuhkan
Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Berita Terkait

Rabu, 14 Januari 2026 - 21:20 WIB

Warga Miskin Pamekasan Luput Dari Bansos Akibat Salah Data

Rabu, 14 Januari 2026 - 15:37 WIB

Soal HET Pupuk, Petani Sampang Bisa Lapor ke “Halo Pak Amran!”

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:24 WIB

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Januari 2026 - 13:03 WIB

Buntut HET Pupuk-Hand Traktor Raib, Disperta KP Sampang Didemo

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:49 WIB

Dua Lansia di Sampang Menanti Perhatian Prioritas Pemerintah

Berita Terbaru

Caption: Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto berjabat tangan dengan Kasat Reskrim AKP Doni Setiawan, usai memberikan piagam penghargaan, (dok. Kurdi Rega Media).

Hukum&Kriminal

Sukses Tangkap Jambret Maut, Reskrim Pamekasan Diganjar Reward

Rabu, 14 Jan 2026 - 18:40 WIB

Caption: ilustrasi, (dok. Syafin Rega Media).

Daerah

Dana Desa Bangkalan 2026 Terpangkas Tajam

Rabu, 14 Jan 2026 - 14:24 WIB