Traffic Light Mati, Satlantas Polres Sampang Turun Tangan

- Jurnalis

Senin, 4 Januari 2021 - 17:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kanit Turjawali Satlantas Polres Sampang pimpin sejumlah anggotanya saat mengatur arus lalu lintas di titik lokasi traffic light yang mati.

Kanit Turjawali Satlantas Polres Sampang pimpin sejumlah anggotanya saat mengatur arus lalu lintas di titik lokasi traffic light yang mati.

Sampang || Rega Media News

Untuk memberikan rasa nyaman dan aman terhadap para pengendara yang melintas di wilayah Sampang kota, pasca diketahui traffic light di pertigaan jalur arah Omben-Pamekasan yang mati, akhirnya Satlantas Polres setempat turun tangan.

Pantauan regamedianews.com dilokasi, turun tangan Satlantas Polres Sampang tersebut sebagai bentuk aksi tanggap untuk mengatur arus lalu lintas yang sebelumnya semrawut, tepatnya di Jl. Panglima Sudirman – Jl. Imam Bonjol, Sampang kota.

Tak hanya mengatur jalannya arus lalu lintas, sejumlah personel Satlantas juga memberikan imbauan kepada setiap pengendara yang melintas, agar tetap waspada dan berhati-hati serta mematuhi aturan berlalu lintas.

Kasat Lantas Polres Sampang AKP Ayip Rizal melalui Kanit Turjawali Ipda Sujiono mengatakan, mengatur arus lalu lintas sebelumnya sudah dilakukan secara rutin setiap pagi, sore dan malam hari. Terutama, setelah mengetahui adanya traffic light yang mati.

Baca Juga :  Mitra KSK Sapu Bersih Sadar FC Dalam Laga Persahabatan

“Jadi, untuk memberikan rasa nyaman dan aman terhadap para pengendara yang melintas kami tetap siaga, meski sebagian personel Satlantas ada yang kurang lantaran ditugaskan dibeberapa lokasi lain,” ujar Sujiono, Senin (04/01/21).

Namun, sebelumnya ia juga sudah berkoordinasi dengan pihak Dinas Perhubungan untuk sesegera mungkin melakukan perbaikan terhadap traffic light yang mati ini, akibat terkena banjir dan petir saat hujan beberapa waktu lalu.

“Pihak Dishub juga sudah komunikasi dengan teknisi khusus traffic light, namun teknisi khususnya ini dari Kediri. Jadi, selama teknisinya dalam perjalanan dan belum datang, arus lalu lintas jadi tanggung jawab kami,” terang Sujiono.

Baca Juga :  Produk Makanan Lapas Narkotika Pamekasan Bersertifikat Halal

Ia juga menambahkan, sebenarnya dari awal sejak matinya traffic light tersebut sudah diketahui dan ada dokumentasi. Namun, untuk pengaturan arus lintas pihaknya kekurangan personel, karena terploting dalam tugas Operasi Lilin Semeru.

“Sebagian personel ada yang terploting di pos pantau di wilayah Kecamatan Camplong dan pos pantau di Pasar Margalela. Namun, untuk nanti malam dan besok pagi personel sudah lengkap, serta bisa mengatur lalu lintas dan menjalankan tugas seperti semula,” pungkasnya. (red)

Berita Terkait

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok
DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”
Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama
Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang
PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth
Sidak Disperta, DPRD Sampang Desak Percepatan Distribusi Alsintan
PMII Bangkalan Soroti Proyek KDMP Rp1,6 Miliar
Asal Jadi, Proyek Box Culvert Tanah Merah-Jenteh Diprotes Warga

Berita Terkait

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:04 WIB

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Januari 2026 - 08:52 WIB

DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Senin, 5 Januari 2026 - 18:38 WIB

Wabup Sumenep Tekankan ASN Tinggalkan Pola Kerja Lama

Senin, 5 Januari 2026 - 12:39 WIB

Kasus Pajak RSMZ, Ketua GAIB Ultimatum Kejari Sampang

Minggu, 4 Januari 2026 - 20:08 WIB

PWI Bangkalan Bedah Tantangan Jurnalisme Era Post Truth

Berita Terbaru

Caption: tidak perlu antre ke rumah sakit, masyarakat Sampang bisa menggunakan aplikasi Mobile JKN untuk daftar berobat (dok. Harry Rega Media).

Kesehatan

Berobat Ke RSUD Sampang Kini Bisa Daftar Online

Selasa, 6 Jan 2026 - 17:32 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Rivanda, saat gelar konferensi pers ungkap kasus kriminal selama tahun 2025, (dok. foto istimewa).

Hukum&Kriminal

Pencurian Dominasi Kriminalitas di Sumenep

Selasa, 6 Jan 2026 - 16:07 WIB

Caption: Sekretaris Satgas MBG Kabupaten Sampang, Sudarmanta, saat diwawancara awak media, (dok. foto istimewa).

Daerah

Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Selasa, 6 Jan 2026 - 14:04 WIB

Caption: Komisi II DPRD Pamekasan saat sidak Sentra Batik Kalampar yang mangkrak, (dok. Kurdi, Rega Media).

Daerah

DPRD Pamekasan Soroti Sentra Batik Kalampar “Mangkrak”

Selasa, 6 Jan 2026 - 08:52 WIB

Caption: Kasi Humas Polres Bangkalan Ipda Agung Intama, dampingi Kasat Reskrim AKP Hafid Dian Maulidi saat diwawancara awak media, (dok. Syafin, Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polres Bangkalan Amankan Pelaku Penganiayaan Pasutri di Galis

Senin, 5 Jan 2026 - 23:12 WIB