Aceh Selatan || Rega Media News
Bupati Aceh Selatan Tgk Amran menginstruksikan kepada Kepala Puskesmas beserta staf, agar dapat memberikan pelayanan yang ramah, baik, dan ikhlas kepada masyarakat.
Hal ini dikatakan Tgk Amran saat melaksanakan peusijuek dan do’a bersama, dalam rangka peresmian gedung baru UPTD Puskesmas Kuala Ba’u dan UPTD Puskesmas Kampung Paya, di Kecamatan Kluet Utara.
“Berikan pelayanan yang ramah, terbaik dan ikhlas kepada masyarakat,” tutur orang nomor satu di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Selatan ini, Kamis (25/02/21) kemarin.
Karena tidak ada artinya gedung mewah, kata Tgk Amran, jika tidak dibarengi dengan pelayanan yang ikhlas Utamakan pelayanan yang baik terhadap masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan.
“Dengan diresmikannya gedung baru ini, diharapkan dapat memberikan layanan kesehatan yang lebih baik kepada seluruh masyarakat yang membutuhkan,” pungkas Tgk Amran.
Sekedar diketahui, peresmian dua gedung baru UPTD Puskesmas yang terdiri dari tiga lantai ini dibangun melalui sumber dana DAK Fisik Bidang Kesehatan Tahun Anggaran 2020.
Turut berhadir dalam peresmian tersebut, Plt. Kepala Dinas Kesehatan beserta Kepala Bidang, Camat Kluet Utara, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, Keuchik, serta Kepala Puskesmas beserta staf.