Ketua DPRD Bangkalan Imbau Kades Terpilih Rayakan Kemenangan Tak Berlebihan

- Jurnalis

Senin, 3 Mei 2021 - 21:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPRD Bangkalan (Muhammad Fahad).

Ketua DPRD Bangkalan (Muhammad Fahad).

Bangkalan || Rega Media News

Ketua DPRD Bangkalan Muhammad Fahad berharap Kepala Desa (Kades) terpilih, agar tidak eforia berlebihan dalam merayakan kemenangan, pasca pelaksaaan pemungutan surat suara Pilkades yang digelar pada Minggu, 02 Mei 2021 kemarin.

Politisi Partai Gerindra itu mengatakan, jabatan sebagai kepala desa merupakan amanah dari masyarakat yang harus dipertanggungjawabkan oleh kepala desa terpilih untuk mensejahterakan masyarakat.

“Sehingga dalam merayakan kemenangan ini tidak harus berlebihan, agar hasil pemilihan ini bermanfaat,” ucapnya.

Baca Juga :  Dinsos Sampang Kembali Hapus 9 Ribu Penerima BPNT

Apalagi lanjut dia, mengingat saat ini pandemi Covid-19 masih belum usai. Sehingga tidak menimbulkan keramaian;dan dapat mencegah penyebaran Covid-19.

“Saya berharap yang menang tidak jumawa, melainkan harus merangkul calon yang kalah dan tetap menjalin tali silaturahim. Ciptakanlah suasana yang kondusif, tenang dan damai. Kepada para kandidat yang belum beruntung, tetap jaga sportivitas, jangan sampai kendor. Istiqomahlah mengabdi untuk sesama,” terangnya.

Ra Fahad sapaan akrabnya itu juga mengucapkan selamat kepada Kepala Desa (Kades) terpilih. Ia juga berharap para calon yang tidak terpilih dapat menerima hasil Pilkades ini dengan hati yang lapang. Sehingga, kedepannya dapat membangun desa masing-masing secara bersama-sama.

Baca Juga :  Pencarian BLT DD Di Kabupaten Sampang Dipastikan Molor, Ini Kendalanya

“Selamat kepada Kades terpilih. Semoga menjadi pemimpin yang bisa memajukan desa dan dapat mensejahterakan masyarakat,” ujarnya.

“Apapun hasil Pilkades ini semua kandidat harus bisa menerima siapapun yang menang dan kalah. Sebab proses ini telah ditentukan pada saat memilih pemimpin demi keberlanjutan membangun desa,” pungkas Ra Fahad.

Berita Terkait

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis
PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang
RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap
Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi
Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang
Prestasi Menurun, Pengurus Baru KONI Pamekasan Dihadapkan Tantangan Berat
Wabup Sumenep: Program 2026 Harus Nyata, Bukan Habiskan Anggaran!
Dana BGN Macet, Tujuh SPPG di Sampang Mogok

Berita Terkait

Jumat, 9 Januari 2026 - 20:33 WIB

Polres-LBH Ansor Sumenep Komit Beri Pendampingan Hukum Gratis

Jumat, 9 Januari 2026 - 17:24 WIB

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Januari 2026 - 13:34 WIB

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Januari 2026 - 08:09 WIB

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Kamis, 8 Januari 2026 - 21:21 WIB

Pemkab Sampang “Sulap” Jalan Gelap Jadi Terang

Berita Terbaru

Caption: Manajer PLN UP3 Madura Fahmi Fahresi, diwawancara usai peresmian PJU baru di JLS Sampang, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

PLN Rampungkan Infrastruktur Listrik JLS Sampang

Jumat, 9 Jan 2026 - 17:24 WIB

Caption: kiri, Moh Ramadhoni mewakili Direktur RSUD Pamekasan saat ditemui awak media, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

RSUD Pamekasan Putus Kontrak Proyek Gedung Rawat Inap

Jumat, 9 Jan 2026 - 13:34 WIB

Caption: potongan video viral, sejumlah warga Desa Penyaksagan menampung cairan dari semburan sumur bor menggunakan botol, (dok. Syafin Rega Media).

Peristiwa

Geger! Sumur Bor di Bangkalan Semburkan Minyak Mentah

Jumat, 9 Jan 2026 - 10:05 WIB

Caption: Bupati Sampang H Slamet Junaidi melakukan peninjauan sebelum meresmikan Penerangan Jalan Umum baru di JLS, (dok. Harry Rega Media).

Daerah

Visi Sampang Terang: Jadikan JLS Magnet Ekonomi

Jumat, 9 Jan 2026 - 08:09 WIB