Kinerja Polres Bangkalan Disoal, Mahasiswa Desak Kapolres Mundur

- Jurnalis

Rabu, 27 Oktober 2021 - 17:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption: Aliansi BEM Bangkalan Bersatu (AB3) saat unjuk rasa didepan Mapolres Bangkalan.

Caption: Aliansi BEM Bangkalan Bersatu (AB3) saat unjuk rasa didepan Mapolres Bangkalan.

Bangkalan || Rega Media News

Puluhan aktivis mahasiswa yang tergabung dalam organisasi Aliansi BEM Bangkalan Bersatu (AB3) melakukan aksi unjuk rasa ke Mapolres Bangkalan, Rabu (27/10/21).

Massa dari mahasiswa tersebut menyoroti kinerja Kapolres dan jajarannya dalam menangani kasus kriminal di wilayah Bangkalan.

Salah satu koordinator aksi, Ach Faiq mengatakan, kasus kriminalitas di Kabupaten Bangkalan akhir-akhir ini terus mengalami peningkatan dan meresahkan keamanan masyarakat.

“Dengan seiring peningkatan kriminal ini, kami mempertanyakan kinerja Kepolisian Polres Bangkalan,” ujarnya.

Bahkan menurut Faiq, terdapat sejumlah kasus yang sudah ditangani Polres Bangkalan belum di selesaikan. Hal itu, terkesan ada pembiaran, sehingga pihaknya merasa tergerak.

“Kami membawa tiga tuntutan, pertama meminta agar Polres Bangkalan mengusut tuntas kasus kriminal yang terjadi di Bangkalan,” ucapnya.

Baca Juga :  45 Angggota DPRD Kota Cimahi Terpilih Resmi Dilantik

Kedua, pihaknya meminta data kasus kriminal yang belum terselesaikan. Terakhir, pihaknya menuntut mundur Kapolres dan Kasat Reskrim, apabila tidak memenuhi poin satu dan dua.

Faiq juga memberikan limit waktu 15 hari terhadap Polres Bangkalan agar segera memenuhi tuntutan massa. Ia juga mengancam, jika tuntutan tersebut tidak diindahkan, maka ia akan melakukan aksi kembali ke polres dengan jumlah masa yang lebih banyak.

“Sebenarnya kami sudah melakukan audiensi beberapa hari yang lalu, namun tidak ada kejelasan dari pihak Polres Bangkalan. Kami tidak dihubungi bagaimana keberlanjutan atas tuntutan yang kami layangkan pada saat itu,” imbuhnya.

Baca Juga :  Banjir di Sampang, Satlantas Berbagi Nasi Bungkus

Menanggapi tuntutan tersebut, Kapolres Bangkalan AKBP Alith Alarino berjanji akan mengevaluasi dan akan menindaklanjuti aspirasi yang telah disampaikan mahasiswa.

Orang nomor satu di Mapolres Bangkalan ini juga mengatakan, banyak terimakasih kepada pendemo, atas kepeduliannya terhadap keamanan di Bangkalan. 

“Terkait audiensi yang dilayangkan, kami sudah menindaklanjuti. Namun, ini mungkin hanya terjadi miss komunikasi dengan rekan-rekan yang hadir,” terangnya.

Menurutnya, aspirasi yang disampaikan oleh mahasiswa yang tergabung dalam AB3 akan dijadikan sebagai pemicu kinerja Polres Bangkalan, dalam hal melakukan tugas-tugas kepolisian dalam menjamin keamanan, ketertiban dan penegakan hukum.

“Kami mohon dukungan dari semua pihak untuk mewujudkan kamtibmas,” pungkasnya.

Berita Terkait

Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat
Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial
Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi
Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC
Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan
Pagu DD 2026 Turun, Pemdes Pamekasan Diminta Fokus Skala Prioritas
Wabup Bangkalan Tekankan Profesionalisme ASN Pendidikan
Disfungsi SDN Batuporo Timur 1, DPRD Sampang Siapkan Pansus dan Audit Investigatif

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 08:29 WIB

Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat

Minggu, 25 Januari 2026 - 18:30 WIB

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:22 WIB

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Januari 2026 - 13:37 WIB

Pemkab Pamekasan Gandeng Pengusaha Ringankan Beban UHC

Jumat, 23 Januari 2026 - 11:49 WIB

Pimpin Disdik Sampang, Nor Alam Emban Misi Pembenahan

Berita Terbaru

Caption: prosesi pengukuhan pengurus Jurnalis Muda Pamekasan di area Monumen Arek Lancor, (dok. Kurdi Rega Media).

Daerah

Luthfiadi Nahkodai JMP: Tekankan Pers Bermartabat

Senin, 26 Jan 2026 - 08:29 WIB

Caption: Ketua MUI Sampang KH.Itqan Bushiri menyampaikan sambutannya dalam agenda ta'aruf dan konsolidasi pengurus, (dok. foto istimewa).

Daerah

Arah Baru MUI Sampang: Jadi Pelayan Umat dan Benteng Sosial

Minggu, 25 Jan 2026 - 18:30 WIB

Caption: Fitrih Anisah mantan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Kabupaten Sampang, (dok. foto istimewa).

Opini

Membaca Kasus Kajari Sampang Tanpa Romantisme Kekuasaan

Sabtu, 24 Jan 2026 - 23:18 WIB

Caption: ilustrasi pemeriksaan medis resmi dari tim inafis dan tim dokter forensik terhadap kerangka manusia, (dok. Harry Rega Media).

Hukum&Kriminal

Polisi Beberkan Hasil Identifikasi Kerangka Mr.X di Sampang

Sabtu, 24 Jan 2026 - 12:12 WIB

Caption: Kapolres Sumenep AKBP Anang Hardianto bersama Ketua Bhayangkari berjabat tangan dengan sejumlah perwira yang dimutasi usai gelar sertijab, (sumber foto: Media Center Sumenep).

Daerah

Belasan Perwira Polres Sumenep Dimutasi

Jumat, 23 Jan 2026 - 22:22 WIB